YBM PLN Bantu Warga Kota Jayapura Terdampak Covid-19

YBM PLN Papua Papbar

Koreri.com, Jayapura – Yayasan Baitul Maal (YBM), PLN UIW Papua dan Papua Barat bantu keluarga  yang terdampak kasus Corona Virus Disease (Covid-19) di Kota Jayapura.

Selain membantu ketahanan pangan keluarga, YBM juga melakukan penyemprotan disinfektan di masjid dan pondok pesantren.

Program bantuan ketahanan pangan keluarga ini dalam rangka masa pembatasan sosial (social distancing) pencegahan Covid-19 menyikapi kebijakan Gubernur Papua yang menutup akses keluar masuk di wilayah itu, sejak 26 Maret hingga 9 April, kemudian diperpanjang hingga 6 Mei 2020.

Ketua Bidang Pendistribusian dan Pemberdayaan YBM PLN UIW Papua dan Papua Barat, Rian Syawal Nanda Alief mengungkapkan bahwa bantuan ketahanan pangan keluarga ini diberikan di Kota Jayapura, dimana dalam bentuk sembako dan uang tunai.

“Jadi bantuan yang diberikan ini dalam bentuk sembako senilai Rp1.000.000 dan bantuan uang tunai senilai Rp1.500.000,”ungkapnya dalam rilis yang diterima, Kamis (16/4/2020).

Dikatakan, kegiatan ketahanan pangan keluarga ini sudah dilaksanakan oleh pihaknya mulai dari 25 Maret hingga 5 April untuk 13 kepala keluarga penerima.

Selain program bantuan ketahanan pangan keluarga, YBM PLN UIW Papua dan Papua Barat juga memberikan bantuan peralatan kebersihan serta penyemprotan disinfektan dimasjid-masjid dan pondok pesantren.

“Kegiatan pembersihan dan penyemprotan disinfektan dilaksanakan sejak 6-9 April, dimana masjid dan pondok pesantren yang menerima bantuan peralatan kebersihan dan penyemprotan disinfektan  adalah sebanyak 13 unit,” rincinya.

Menurut Rian, pihaknya bakal menyambangi beberapa lokasi untuk menyerahkan bantuan pangan, serta melakukan penyemprotan disinfektan.

“Insya Allah program bantuan ketahanan pangan keluarga dan bantuan peralatan kebersihan Masjid serta penyemprotan disinfektan ini akan tetap kami lanjutkan di lokasi tersebar lainnya diseluruh Provinsi Papua Dan Papua Barat,” harapnya.

Pihaknya mengharapkan dukungan doa dari seluruh para pegawai PLN, agar semua rencana yang disiapkan dapat terlaksana dengan baik.

“Kami juga mohon do’anya agar para Muzakki, dalam hal ini para pegawai PLN, yang sampai detik ini masih bekerja di kantor dan di lapangan agar senantiasa dilimpahkan kesehatan dan keselamatan oleh Allah SWT sehingga bisa tetap melayani secara maksimal ditengah wabah ini,” tandas Rian.

Ditambahkan, pihaknya mengharapkan warga untuk mematuhi anjuran dari Pemerintah, guna memutus penyebaran Covid-19 di Provinsi Papua.

OZIE

Exit mobile version