as
as

Vaksin India Mampu Perangi Seluruh Varian Covid

insntaflash

Koreri.com – Perusahaan India Bharat Biotech mengungkap bahwa fase terakhir pengujian vaksinnya menunjukkan bahwa efikasi produk mereka mencapai 77,8% dalam memerangi seluruh varian Covid-19.

Dalam sebuah pernyataannya, Bharat Biotech mengatakan bahwa mereka dalam pembicaraan dengan WHO untuk mendapatkan ijin penggunaan darurat produk mereka yang diberi nama COVAXIN.

Para ahli Kesehatan sebelumnya menyangsikan keampuhan vaksin tersebut ketika otoritas di India mengijinkan penggunaannya di Januari lalu.

Menurut para ahli, perusahaan India itu belum melakukan pengujian yang memadai, yang menguatkan pernyataan bahwa vaksin tersebut manjur melawan Covid-19.

Menurut Bharat Biotech, vaksinnya telah menerima otorisasi penggunaan darurat di 16 negara termasuk India, Filipina, Iran dan Mexico serta jutaan orang di India telah divaksin dengan COVAXIN.

Dikatakan bahwa hasil pengujian terakhir menunjukkan COVAXIN 93,4% efektif melawan Covid-19 dengan gejala yang berat serta 77,8% gejala normal penyakit asal Wuhan, China itu.

Data terkumpul juga membuktikan bahwa vaksin asal India itu 65,2% mampu melindungi masyarakat dari varian Delta, yang teridentifikasi pertama kali di India.

AND

Sumber: AP NEWS

as