Fokus  

Tampilkan Tiga Inovasi Lalu Lintas Saat Dikunjungi Tim Kompas TV

IMG 20221115 WA0004
Tim Kompas TV mewawancarai Kasat Lantas Polres Manokwari IPTU Subhan Ohoimas,S.H di ruangan tunggu pelayanan SIM Polres Manokwari, Selasa (15/11/2022).(Foto : Istimewa)

Koreri.com, Manokwari– Satuan lalu lintas Polres Manokwari menampilkan tiga inovasi saat dikunjungi tim kompas TV Jakarta dalam rangka program POLISIKU edisi Polda Papua Barat, Sub Tema Polisi di ujung timur indonesia dan peduli lingkungan serta pendidikan.

Tim kompas TV Jakarta langsung masuk dalam ruangan pelayanan SIM Satlantas Polres Manokwari meliput langsung pelayanan di tempat tersebut, Selasa (15/11/2022).

Kasat Lantas Polres Manokwari IPTU Subhan S. Ohoimas,S.H.,CPHR.,CBA menjelaskan tiga inovasi yang ditampilkan yaitu, SI GOVI (SIM GO TO VILLAGE), pelayanan SIM masuk kampung yang berisi layanan SIM, sosialisasi tertib lalu lintas dan coaching clinik terhadap ujian teori dan prakteknya.

Kemudian Inovasi E Formulir yaitu permohonan SIM berbasis website (digital) yang dapat diakses kapan dan dimana saja, sehingga mempermudah masyarakat dalam pengisian formulir pendaftaran surat ijin mengemudi.

Selanjutnya Inovasi TALI AMAN (Teguran simpatik peduli keselamatan), artinya teguran terhadap pelanggaran lalu lintas yang di kirim langsung ke rumah dengan bekerja sama jasa pengiriman.

KENN

Exit mobile version