Unpatti Ambon Akhiri Rangkaian Pelaksanaan Dies Natalis ke 61 Tahun

Unpatti Ambon Akhir Rangkaian Dies Natalis ke 61

Koreri.com, Ambon – Selama dua bulan pelaksanaan Dies Natalis ke 61 Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon diselelingi dengan berbagai kegiatan dan lomba.

Hal tersebut sampaikan Ketua Panitia Dies Natalis Unpatti ke 61, Prof. Dr. Albertus Fenanlampir, S.Pd., M.Pd., AIFO di sela-sela penutupan rangkaian kegiatan, Lapangan Rektorat Unpatti, Rabu (24/4/2024).

Selama dua bulan mulai dari pencanangan pada 8 Maret 2024 hingga 24 April 2024, berbagai kegiatan dilaksanakan diantaranya berbagai lomba dan pertandingan.

Guru Besar Bidang Keolahragaan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) itu menjelaskan, ada 13 agenda besar dengan 17 sub agenda yang telah dilaksanakan.

Diawali dengan pencanangan, kemudian sehari mengabdi di Civitas Akademika Pattimura yang melibatkan unsur mahasiswa, alumni serta masyarakat umum bertempat di Auditorium Unpatti.

Kemudian dilanjutkan dengan Pasar Murah dalam upaya membantu mahasiswa dengan ekonomi lemah.

“Ada juga turnamen e-Sport offline dengan dua kegiatan yaitu Mobile Legend dan Free Fire. Olahraga lainnya adalah Volly Ball merebut piala Rektor yang pertama sehingga melibatkan masyarakat secara umum,” urai ayah empat putra itu.

Kemudian Unpatti Expo, 18 – 20 April 2024 di Auditorium Unpatti yang melibatkan UMKM dari seluruh Kabupaten/Kota di Maluku sehingga gaungnya sangat besar juga.

“Juga lomba lain yaitu Chacha untuk umum,” sambungnya.

Dari segi bakti sosial, pihaknya juga mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat.

“Dari segi ekonomi, kita mengundang pak Febry Tetelepta untuk berbagi dalam interaktif melibas masalah sisi usaha. Tujuannya, agar mahasiswa meningkatkan sisi enterpreunership-nya,” beber Fenanlampir.

Termasuk, lomba Essay dan poster pada 23 April 2024,

“Dan sebelumnya kita melibatkan anak PAUD se-Kota Ambon dengan berbagai permainan tradisional Kids. Hari ini ditutup dengan lomba lari 10 K dan 5 K untuk tingkat SMP putra dan putri hingga umum. Untuk bonus, kita berikan bervariasi dan diharapkan mampu meningkatkan semangat untuk lebih giat terutama dalam hal olahraga,” tandasnya.

Fenanlampir  berharap untuk tahun depan lebih banyak lagi kegiatan yang akan dilakukan.

“Itu yang menjadi Panitia Penyelenggara adalah Fakultas Ekonomi. Kita berharap bisa lebih banyak kegiatan yang melibatkan masyarakat sehingga dengan demikian, kita menjadi perguruan tinggi yang merakyat tapi tetap professional,” pungkasnya.

UPT

Exit mobile version