Koreri.com, Sorong– Jabatan ketua komisi pemilihan umum Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya resmi berganti dari pejabat lama Balthasar Berth Kambuaya kepada pejabat baru Hilman Djafar.
Pergantian ketua KPU Kota Sorong ini berlangsung dalam rapat pleno yang dihadiri 5 komisioner masing-masing Balthasar Berth Kambuaya, Hilman Djafar, Angel Mainake, Hasan Lessy dan Indra Permana Saragih di Jakarta, Sabtu (26/10/2024) pekan lalu.
Bergantinya jabatan Ketua KPU Kota Sorong masa kerja 2024-2028 ini merupakan tindaklanjut putusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) nomor : 143-PKE-DKPP/ VII/2024, dimana pada poin 2 menyatakan “Menjatuhkan sanksi peringatan keras terakhir dan pemberhentian dari jabatan ketua KPU Kota Sorong kepada teradu 1 (Balthasar Berth Kambuaya) selaku ketua merangkap anggota KPU Kota Sorong terhitung sejak putusan dibacakan”
Dalam rapat pleno komisioner menunjukan suara terbanyak yaitu Hilman Djafar sebagai Ketua KPU Kota Sorong masa tugas 2024-2028 yang tertuang dalam berita acara komisi pemilihan umum nomor : 1446/PK.01-BA/9671/4/2024 tanggal 26 Oktober 2024.
Dokumen berita acara pemilihan Ketua KPU Kota Sorong masa kerja 2024-2028 ini ditandatangani 5 komisioner dan diketahui Sekteraris KPU Marthen Kambu.
Mantan Ketua KPU Kota Sorong Balthasar Berth Kambuaya membenarkan rapat pleno dengan agenda menindaklanjuti putusan DKPP nomor : 143-PKE-DKPP/ VII/2024
“Pleno pergantian Ketua KPU Kota Sorong dilaksanakan kemarin tanggal 27 oktober 2024 menindaklanjuti surat KPU Provinsi.
Pleno pergantian kpu kota di hadiri langsung oleh 5 komisioner serta pak Sek. Dalam Pleno mentapkan Pa Hilman Djafar sebagai ketua KPU Terpilih PAW,” tulis Berth Kambuaya melalui pesan singkat whatshappnya, Senin (28/10/2024).
KENN