Ribuan Simpatisan ARUS Bakal Banjiri Pantai WTC Besok: Persiapan Kampanye Capai 95 Persen

Abdul Wahab Warwey
Ketua Tim Pemenangan ARUS Raja Ampat Abdul Wahab Warwey saat memberikan keterangan pers, Minggu (10/11/2024) / Foto : KENN

Koreri.com, Waisai – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Barat Daya nomor 1 Abdul Faris Umlati – Petrus Kasihiw mulai menggelar kampanye terbuka pertama di Pantai Waisai Torang Cinta, Waisai, Kabupaten Raja Ampat, Senin (11/11/2024).

H-1 menjelang pelaksanaan kampanye akbar paslon ARUS ini sudah maksimal yaitu mulai dari arena kampanye, massa kampanye serta keperluan lainnya.

Ketua Tim Pemenangan ARUS Kabupaten Raja Ampat Abdul Wahab Warwey mengatakan persiapan jelang kampanye terbuka di Pantai WTC sudah mencapai 95 persen termasuk kedatangan warga dari pulau-pulau di wilayah yang merupakan kabupaten Kepulauan.

“Kami perkirakan ada 6000 orang yang akan hadir tutup pantai WTC ini,” tandas Warwey optimis saat di jumpai di pantai WTC, Raja Ampat, Minggu (10/11/2024) sore.

Mantan Ketua DPC Demokrat Raja Ampat ini mengatakan ribuan warga itu datang dari pulau-pulau untuk memberikan dukungan moril kepada Abdul Faris Umlati (AFU) yang dibatalkan oleh KPU.

“Saya kira menyangkut keputusan KPU kita minta terima kasih untuk KPU. Karena kasus ini membuat warga Raja Ampat semakin antusias. Karena mereka tahu dan kita semua tahu bahwa kebenaran itu bisa disalahkan tapi tidak bisa dikalahkan. Kampanye besok itu juga bagian dari harga diri kami warga Raja Ampat, karena kami membawa slogan dari Bupati menuju Gubernur Papua Barat Daya, Orang Raja Ampat Cerdas pasti pilih ARUS. Jadi warga semakin antusias memberi dukungan ke bapak AFU yang besok akan orasi sebagai Ketua Partai Demokrat Papua Barat Daya,” tegasnya.

Warwey menambahkan besok adalah kampanye pembuktian harga diri warga Raja Ampat untuk Paslon ARUS. Apalagi sejumlah Paslon sudah mengklaim bahwa akan memenangkan suara rakyat Raja Ampat.

“Kalau ada Paslon lain buang isu bahwa AFU menjalankan politik dinasti itu sebuah kejahatan, itu salah besar, fitnah luar biasa karena faktanya politik dinasti itu diraih dengan suara rakyat. Bukan seperti yang paslonnya, Ketua KPUnya, Ketua MRPnya, satu marga mana yang lebih dinasti. Bagi kami potensi kejahatannya itu lebih besar,” ungkapnya.

Warwey berharap, momentum kampanye terbuka Paslon ARUS besok dapat berjalan aman dan lancar serta mengimbau warga Raja Ampat untuk bersama-sama datang meramaikan dan mendengar langsung visi misi dan program Paslon ARUS.

KENN

Exit mobile version