Koreri.com, Sorong – Salah satu Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang berada dibawah pengawasan SKK Migas Pamalu yaitu PT Petrogas (Basin) Ltd. berencana akan melakukan pengeboran dua sumur.
Mustaman selaku Field Operations Manager RH Petrogas Companies in Indonesia menjelaskan untuk tahun ini direncanakan Petrogas akan melakukan pengeboran dua sumur yakni sumur Karim dan North West Klagagi 1(NWK-1) di Distrik Klayili, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya.
“Pengeboran sumur Karim dan NWK-1 akan kami lakukan pada tahun 2025 ini. Dimana, pada bulan Juli kami akan lakukan pengeboran sumur Karim, sedangkan sumur NWK-1 dilakukan pada Oktober,” ungkapnya saat memberikan keterangan pers pada acara buka puasa bersama dengan insan pers di Rylich Panorama Hotel Sorong, Jumat (21/3/2025).
Negara telah memberikan kewenangan bagi Petrogas (Basin) Ltd dan SKK Migas Pamalu untuk melakukan pengeboran lima sumur.
Sebelumnya, Petrogas sudah melakukan pengeboran dua sumur yakni sumur Riam dan Karuka di Kasim Marine Terminal (KMT).
Namun, hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan.
“Terkadang di data seismik itu bagus ada minyaknya di bawah tetapi pas kita bor ternyata kering. Itulah resiko di Industri Hulu Migas,” akuinya.
Walaupun demikian, kedua sumur yang direncanakan akan dilakukan pengeboran diharapkan bisa mendapatkan hasil yang sesuai.
Mustaman berharap, dukungan dari seluruh pihak (stakeholder) agar rencana pengeboran sumur Karim dan NWK-1 dapat terlaksana dan hasilnya seusai dengan harapan.
Karena, semua produk yang dihasilkan oleh Petrogas, itu untuk kepentingan dan kebutuhan lokal Sorong. Sehingga mohon dukungannya.
ZAN