Koreri.com, Ambon – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Maluku, menggelar Halal Bi Halal sekaligus syukuran Milad PKS ke-23 di Hotel Santika, Ambon, Minggu (20/4/2025).
Hadir pada kesempatan itu, Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, SH, MH beserta Forkompinda Maluku, Anggota DPR RI FPKS, Saadiah Uluputty yang juga Wakil Ketua Bidang Pembinaan Wilayah (BPW) DPP PKS, para Kepala Daerah – Wakil Kepala Daerah se Maluku, Anggota DPRD Prov dan Anggota DPRD FPKS Kab/Kota se Maluku.
Hadir pula Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Para Upulatu Leihitu dan Haruku, serta ratusan kader, simpatisan dan undangan lainya.
Ketua DPW PKS Maluku, Abdullah Asis Sangkala, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas perjalanan panjang PKS selama 23 tahun yang telah mengikuti lima kali Pemilu.
Momen milad ini, kata Asis, juga dirangkaikan dengan Halal Bihalal sebagai ajang memperkuat ukhuwah pasca-Ramadan.
“Alhamdulillah hari ini kebahagiaan itu makin lengkap karena dihadiri langsung oleh Gubernur Maluku. Meski belum genap 100 hari kerja, beliau tetap menyempatkan hadir di tengah-tengah keluarga besar PKS,” ucapnya.
“Namun hari ini kami pastikan bahwa PKS siap mendukung penuh pemerintahan HL-AV demi terwujudnya Maluku yang lebih Sejahtera,” tegasnya.
Sementara itu, Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa dalam sambutannya mengapresiasi peran aktif PKS dalam kontribusinya terhadap pembangunan daerah.
Ia menyebut PKS sebagai partai Islam yang konsisten memperjuangkan nilai-nilai keumatan, keadilan, dan kesejahteraan.
“Atas nama pribadi dan pemerintah Provinsi Maluku, saya ucapkan selamat dan sukses atas Milad ke-23 PKS. Ini adalah momentum penting untuk memperkuat konsolidasi internal partai serta mempererat persatuan umat,” ucapnya.
Gubernur juga mengucapkan terima kasih atas dukungan PKS, khususnya kepada para kader yang kini menjadi wakil rakyat di legislatif.
“Semoga PKS terus menjadi bagian dari solusi atas tantangan yang dihadapi bangsa dan daerah, dan bersama-sama kita wujudkan Maluku yang maju, damai, dan Sejahtera,” pungkasnya.
RLS