Koreri.com, Manokwari – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Fraksi NasDem Cheroline Chrisye Makalew, S.P serius memperjuangkan aspirasi dari daerah pemilihannya Provinsi Papua Barat.
Kali ini, legislator milenial perempuan asal partai NasDem itu memperjuangkan Program Indonesia Pintar (PIP) di senanyan untuk sejumlah sekolah di Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat.
Perjuangan politisi muda ini melalui aspirasinya membuahkan hasil, sebanyak lima sekolah di Kabupaten Manokwari mendapat bantuan program indonesia pintar yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) tahun 2025.
Bantuan beasiswa dan aktivasi rekening program Indonesia pintar (PIP) diserahkan anggota DPR RI Cheroline Makalew melalui tim kerjaannya kepada setiap siswa-siswa dari lima sekolah tersebut, Sabtu (9/8/202).
Cherolne mengatakan, hal ini merupakan kewajibannya sebagai wakil rakyat di senayan untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Papua Barat.
Makalew berharap, bantuan beasiswa program indonesia pintar ini dapat bermanfaat bagi generasi bangsa di Kabupaten Manokwari.
RED
