PDIP Dukung Kewirausahaan OAP, Herry Naap Soal Papua Kaya : Ko Miskin Karena Ko Pamalas !

IMG 20230209 WA0003
Ketua DPD PDIP Provinsi Papua Herry Ario Naap saat meninjau salah satu stan UMKM pada kegiatan Festival UMKM, Seminar dan Pesta Rakyat yang berlangsung di halaman GOR Cenderawasih, APO, Kota Jayapura, Rabu (8/2/2023) / Foto : EHO

Koreri.com, Jayapura – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Provinsi Papua menggelar Festival UMKM, Seminar dan Pesta Rakyat yang berlangsung di halaman GOR Cenderawasih, APO, Kota Jayapura, Rabu (8/2/2023).

Salah satu hal yang menjadi fokus DPD PDIP Provinsi Papua adalah berkaitan dengan membangun jiwa kewirausahaan orang asli Papua (OAP) yang membutuhkan proses tidak semudah membalik telapak tangan.

“Di republik ini boleh berteori dengan teori kewirausahaan dalam membangun ekonomi kerakyatan tapi bagi OAP, peradaban ini membutuhkan proses hingga seluruh putra-putri terbaik Papua yang hari ini ada selaku pelaku UMKM,” tegas Ketua DPD PDIP Provinsi Papua Herry Ario Naap saat memberikan sambutan pembukaan.

“Partai PDIP siap mendampingi, membina dan mengawal. Bahwa saatnya kita stop dengan bahasa menjadi tuan di negeri sendiri kalau kita pamalas sendiri di negeri kita,” pesannya.

Herry menegaskan kembali, kalau ingin menjadi tuan di negeri sendiri maka tinggalkan kebiasaan malas dan berani beradaptasi serta bertoleransi.

“Karena kita hidup dalam bingkai NKRI yang harus kita wujudkan sehingga siapa yang tidak berani membuka diri menerima peradaban, kebersamaan dan kebhinekaan yang ada maka dialah menjadi orang tertinggal,” tegasnya.

Herry pun mengingatkan seluruh kader PDIP tidak boleh ekslusif, tidak boleh menjadi orang yang tertutup dan belajar membangun jiwa kewirausahaan dalam diri sendiri melalui pameran dan seminar tentang UMKM dan ekonomi kerakyatan.

“Mari melangkah bersama Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Kita wujudkan generasi Papua yang mampu memiliki jiwa kewirausahaan. Dan sekali lagi, bagi seluruh kader dan rakyat Papua, kita jangan bangga bilang Papua kaya. Papua kaya tapi ko miskin karena ko pamalas, maka orang malas jangan menganggap dirinya kaya,” cetusnya.

Diakhir pernyataannya, Herry mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Papua.

“Mari kita bangun bagian ini lewat PDI Perjuangan, kita ajak seluruh kader jadikan contoh untuk rakyat kita bahwa Papua kaya lewat orang-orang yang rajin dan tunjukkan kepada saudara-saudara kita dari Maluku sampai Sabang bahwa Kitorang Papua Hebat,” pungkasnya.

EHO

Exit mobile version