Betaubun Reses Tahap I, Warga Kelurahan Awiyo Keluhkan Air Bersih

Joni Y Betaubun Reses Tahap 1

Koreri.com, Jayapura – Wakil Ketua I DPRD Kota Jayapura melakukan reses tahap 1 di Kelurahan Awiyo, Distrik Abepura, Rabu (7/2/2024).

Reses yang kelima kalinya itu dipimpin langsung Joni Y. Betaubun, SH. MH ini dalam rangka menyerap aspirasi warga masyarakat di wilayah itu.

Pantauan media ini, aspirasi yang di sampaikan warga Kelurahan Awiyo dan Yobe itu soal pelayanan air bersih masih menjadi kebutuhan utama. Selain itu lampu penerangan jalan umum serta, saluran drainase di daerah itu.

Usai reses, Direktur Teknik PT. Air Minum Jayapura, Yan. P. Nasadit menyampaikan akan merespon keluhan masyarakat di Awiyo yang sudah terpasang pipa air.

“Untuk keluhan satu RT tadi kami langsung merespon karena di sana sudah terpasang pipa. Minggu depan kami sudah merespon ya,” janjinya.

Selain itu, lanjut Yan Nasadit, bagi masyarakat yang belum terpasang pipa agar segera lakukan pendaftaran pada kantor unit di Abepura sehingga pemasangan pipa akan di lakukan ke rumah warga.

“Jadi kalau pipa sudah terpasang maka kami sudah langsung dengan pelayanan distribusi air,” sambungnya.

Sementara itu, Waket I DPRD Kota Joni Y Betaubun mengakui bahwa dari lima kali reses yang di lakukan lebih banyak masyarakat keluhkan soal pelayanan air bersih.

“Dari lima tempat yang saya lakukan pertemuan dengan masyarakat ini lebih banyak keluhannya tentang air minum. Setelah itu lampu jalan dan yang lainnya,” ungkapnya

Dari reses ini, JB mengapresiasi PT. Air Minum Jayapura yang langsung merespon kebutuhan warga terkait pelayanan air bersih.

“Tentu saya apresiasi Direktur Utama dan juga Direktur Teknik PT Air Minum Jayapura yang langsung merespon keluhan warga,” pungkasnya.

SAV

Exit mobile version