Soroti Soal Mess Maluku, Wenno Akan Desak Dewan Surati Penegak Hukum Selidiki   

Janjte Wenno PLN Ambon
Anggota DPRD Maluku Jantje Wenno

Koreri.com, Ambon – Tak kunjung rampungnya renovasi Mess Maluku yang berlokasi di Jln. Kebun Kacang Raya Nomor 20 Jakarta Pusat hinngg 4 tahun berjalan meski telah menghabiskan anggaran 21 miliar kini jadi sorotan.

Sorotan itu salah satunya datang dari Anggota DPRD Maluku Jantje Wenno.

Ia bahkan akan minta Dewan bersurat ke Penegak Hukum untuk meminta dilakukan penyelidikan dan penyidikan atas persoalan dimaksud.

“Kita sudah alokasikan kurang lebih Rp 21 miliar selama lebih dari 4 tahun tidak pernah selesai-selesai,  padahal cuma renovasi yang tidak masuk-masuk akal punya,” kecam Wenno di Ambon, Senin (22/4/2024).

Renovasi tidak masuk akal ini, kata dia, karena tidak ada sesuatu perubahan yang bagus karena ini belum selesai juga.

“Nanti kalau saudara-saudara ke Jakarta lihat sendiri. Ini patut di duga juga bahwa proses pembangunan Mess Maluku itu sarat dengan KKN karena itu tidak cukup dengan rekomendasi,” tegas Wenno.

Dan menurutnya, perlu juga aparat penegak hukum melakukan penyelidikan dan penyidikan agar bisa diketahui apa permasalahannya yang menyebabkan sehingga renovasi Mess Maluku hingga kini belum selesai-selesai juga.

“Saya akan mendesak DPRD untuk menyurati aparat penegak hukum supaya aparat penegak hukum dapat melakukan penyelidikan dan penyidikan, untuk bisa menemukan apa sebab permasalahan sehingga Mess Maluku itu belum bisa selesai,” tandasnya.

JFL

Exit mobile version