Fokus  

Pasca Longsor di 10 Titik, Ini Harapan BPJN Maluku ke Stakeholder Lain dan Masyarakat

BPJN Mal 10 titik longsor

Koreri.com, Ambon – Hujan dengan intensitas tinggi pada Senin (10/6/2024) lalu mengakibatkan longsor hingga menutupi badan jalan Trans Seram Tehoru-Laimu, Maluku.

Merespon kondisi pada 10 titik longsor yang menutupi ruas jalan tersebut, Balai Pelaksanaan Jalan dan Jembatan Nasional (BPJN) Wilayah II Maluku langsung bergerak cepat.

Meski hanya mengandalkan 2 alat berat, sebanyak 10 titik longsor yang menutup badan jalan itu akhirnya berhasil dibersihkan BPJN pada Selasa (11/6/2024) sore.

“Sepuluh titik longsoran yang tutupi badan jalan itu kita selesaikan cuma mengandalkan dua unit excavator” terang PPK.2.2 BPJN Maluku, Yani Latuheru, ST.,MT via WhatsApp kepada media ini, Kamis (13/6/2024).

Dikatakan, pihaknya terus bekerja keras dilapangan agar tidak ada kendala bagi pengendara yang melintasi pada jalur-jalur yang rawan longsor.

Menurut Yani, untuk mencegah kembali terjadinya longsor tentu pihaknya juga membutuhkan kerja sama dari berbagai stakeholder lain.

Terutama kerja sama dari kepolisian maupun Pemerintah kabupaten dan masyarakat dalam menjaga kelestarian kawasan hutan.

“Mudah-mudahan setelah dilakukan penanganan dan penguatan kerja sama dengan berbagai stakeholder, tidak terjadi lagi longsor. Kami berharap seluruh pemangku kepentingan juga masyarakat menjaga jalan nasional dan fungsi hutan di sini agar bisa terjaga dengan baik,” imbuhnya.

Selain itu, pihaknya juga akan memasang rambu-rambu lalu lintas guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan.

JFL

Exit mobile version