Koreri,com, Ambon – Hujan deras yang mengguyur wilayah Maluku, khususnya Kota Ambon, dalam beberapa hari terakhir menyebabkan longsor di sejumlah titik.
Kondisi ini mengundang perhatian serius dari Anggota Komisi III DPRD Maluku, Rovik Akbar Afifudin.
Dalam keterangannya kepada awak media di Ambon, Rabu (2/7/2025), Rovik menegaskan pentingnya langkah antisipatif dari Pemerintah.
“Saya cinta tugas negara, dan tugas pemerintah adalah mengambil langkah-langkah antisipatif terhadap situasi cuaca ekstrem yang sedang kita hadapi. Jangan ada korban jiwa, kita tidak boleh menunggu sampai itu terjadi. Harus ada tindakan cepat dan terkoordinasi,” dorongnya.
Rovik juga mengimbau masyarakat, terutama yang tinggal di sekitar sungai dan wilayah rawan bencana untuk lebih waspada.
“Cuaca semakin tidak menentu. Karena itu, kita mendorong Pemerintah, baik di tingkat kabupaten/kota maupun provinsi agar menyiapkan langkah-langkah mitigasi sejak dini. Jangan tunggu situasi menjadi lebih buruk,” Imbuhnya.
Rovik menambahkan, penanganan bencana adalah tanggung jawab bersama. Tidak hanya pemerintah, tetapi juga masyarakat.
Ia berharap koordinasi lintas sektor bisa ditingkatkan guna menghindari risiko besar di masa mendatang.
JFL





























