Koreri.com, Sorong – Ketua Umum Megawati Soekarnoputri resmi menunjuk mantan Bupati Sorong Selatan Samsudin Anggiluli menjabat sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Papua Barat Daya (PBD) periode 2025-2030.
Penunjukan Anggiluli sebagai nahkoda PDIP P!+BD ini berlangsung dalam Konferensi daerah (Konferda) Provinsi Papua Barat Daya di Hotel Vega Prime Kota Sorong, Senin (29/12/2025).
Dalam keterangan persnya kepada wartawan usai konferda, Samsudin Anggiluli menegaskan komitmennya untuk melakukan konsolidasi partai secara menyeluruh dalam rangka menghadapi Pemilu 2029.
Samsudin akan fokus pada konsolidasi struktur partai sekaligus konsolidasi para calon legislatif (caleg).
Langkah ini dinilai penting agar kerja-kerja politik partai dapat berjalan efektif sejak dini.
“Kami sudah harus mulai satu kali jalan. Dengan kerja efektif sekitar tiga tahun, kami menargetkan hasil maksimal pada Pemilu 2029,” ujarnya.
Politisi partai berlambang Moncong putih ini menjelaskan, salah satu target utama DPD PDIP PBD adalah menambah jumlah kursi DPR di tingkat kabupaten dan kota.
Setelah resmi dilantik, jajaran pengurus DPD berkomitmen untuk turun langsung ke seluruh wilayah guna memperkuat struktur dan basis partai.
“Kami berkomitmen akan turun ke setiap kabupaten dan distrik untuk melakukan konsolidasi. Mulai dari DPC, PAC, hingga ranting-ranting, kami ingin duduk bersama dan berdialog langsung dengan masyarakat di akar rumput,” jelasnya.
Penguatan basis massa di kantong-kantong kabupaten menjadi kunci utama dalam meningkatkan perolehan suara PDI Perjuangan ke depan.
Secara khusus, DPD PDIP PBD juga menaruh perhatian serius terhadap Kabupaten Raja Ampat, yang saat ini belum memiliki perwakilan kursi dari PDI Perjuangan.
“Sesuai instruksi partai, kami berkomitmen penuh untuk Raja Ampat. Dari 24 distrik yang ada, saya akan hadir di seluruh distrik dan mendatangi sekitar 190 dari 196 kampung yang ada,” tegasnya.
Melalui langkah tersebut, DPD?menargetkan minimal tiga kursi DPR di Kabupaten Raja Ampat pada Pemilu 2029.
DPD PDIP PBD optimistis, dengan kerja konsolidasi yang masif, terstruktur, dan menyentuh langsung masyarakat, target politik pada Pemilu 2029 dapat tercapai..
RED






























