as
as
as

as

as

Didukung Parpol KIM Plus, Mansnembra Optimis Menangi Pilkada Biak

IMG 20241118 WA0041

Koreri.com, Biak – Calon Bupati Biak Numfor Nomor Urut 01, Markus Octovianus Mansnembra, SH, MM optimis memenangkan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Biak bersama pasangannya, Jimmy Carter Rumbarar Kapisa.

Keyakinan itu lantaran dukungan partai politik (parpol) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus merupakan energi lebih dalam mewujudkan perbaikan dan perubahan Biak Numfor 5 tahun kedepan.

as

Adapun parpol Koalisi KIM Plus diantaranya, Golkar, Gerindra, PKB, Demokrat dan Partai Gelora.

Selain itu, keduanya juga mendapat dukungan dari PKN dan Partai Ummat.

“Pasangan calon Markus – Jimmy menjadi salah satu paslon dalam Pilkada Biak Numfor sejak awal didukung parpol.
Dimana kita tidak asal memilih parpol, kami punya strategi pasca pemilihan presiden,” sambungnya disela-sela debat kandidat Pilkada Biak Numfor di Swissbell-Hotel Biak, Sabtu (16/11/2024).

Lanjut birokrat senior ini, dukungan dari parpol KIM Plus pada prinsipnya memegang peranan penting. Hal itu mengingat sinergitas Pemerintah pusat dan Pemerintah Kabupaten Biak Numfor sangat ditentukan parpol.

Apalagi Kabinet Merah Putih beranggotakan Koalisi KIM Plus, yang tentu memudahkan dirinya bersama Jimmy Carter Kapisa dalam membangun Biak Numfor periode 2024-2029.

“Sinergitas pemerintah pusat dan daerah ketika kami dilantik atau terpilih, maka komunikasi politik wajib kami lakukan untuk mendapat perhatian dari pemerintah pusat, tentu dengan dukungan dari parpol-parpol yang mendukung kami,” imbuhnya.

Dikatakan, hingga kini Pemerintah Kabupaten Biak Numfor masih bergantung pada dana transfer dari pemerintah pusat dengan presentasi yang tinggi, sehingga dukungan dari pemerintah pusat sangat dibutuhkan dalam perbaikan dan perubahan di Kabupaten Biak Numfor.

“Tentu dengan sinergitas yang baik antara pemerintah pusat dan daerah kita optimis sesuai visi menjadikan Kabupaten Biak Numfor yang sejahtera, berdaya saing, inklusif dan berkelanjutan dengan masyarakat yang berpendidikan, sehat dan mandiri,” kata pria yang sempat menjabat sebagai Penjabat Bupati Sarmi ini.

Ditambahkan Markus, ada 8 Misi yang krusial yang siap diwujudkan oleh pasangan Markus dan Jimmy yakni selain perbaikan tata kelola pemerintahan yang baik, pihaknya juga memiliki misi yang paling krusial yakni “APBD Sehat“.

“Komitmen pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dengan cara sehat dan berkelanjutan. Dalam mewujudkan hal ini, kami berfokus pada penciptaan pemerintahan yang transparan, akuntabel dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” lanjutnya.

Markus menambahkan Kabupaten Biak Numfor selama ini lebih mengutamakan perencanaan belanja dibandingkan dengan pendapatan, sehingga menyebabkan banyak persoalan yang dihadapi saat ini.

”Kami berharap dan menjadi komitmen kami dan ketika kami terpilih, bicara APBD itu harus kita awali dengan perencanaan pendapatan bukan perencanaan belanja,” pungkasnya.

TIM

as