as
as

Pemkot Ambon Mulai Giat Safari dan Berkah Ramadhan di Desa Wayame

Berbagi 100 Paket Sembako dan 200 Paket Takjil

Pemkot Ambon Safari Ramadhan di Desa Wayame

Koreri.com, Ambon – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon mulai menggelar Safari dan Berkah Ramadhan bersama warga di wilayah itu, Senin (3/4/2023 ).

Di hari pertama, bertempat di Desa Wayane, Kecamatan Teluk Ambon yang berlangsung di halaman masjid Darul Naim.

as

Penjabat Wali Kota Bodewin Wattimena dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat Kota Ambon Fahmi Salatalohy, mengajak masyarakat  Wayame untuk tetap bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karena masih diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan sampai saat ini.

“Giat Safari Ramadhan ini adalah wujud perhatian dalam upaya mempererat sekaligus merasakan kebersamaan dan kerharmonisan antara Pemerintah dengan warganya, sehinnga bermakna penting dan strategis dalam mendukung Ambon harmonis, sejahtera dan religious,” urainya.

Sebelumnya kegiatan Safari Ramadhan selalu diakhiri dengan acara buka puasa bersama, namun tidak lagi dilakukan.

Hal itu mengingat masih dalam upaya penyelesaian penanganan pandemi Covid-19 yang saat ini masih dalam transisi dari pandemi menuju endemic dimana dalam 3 tahun terakhir ini acara buka puasa bersama ditiadakan.

“Sebagai gantinya, paket sembako dengan takjil Ramadhan kita adakan, yang mana akan kami bagikan 100 paket sembako dan 200 paket takjil untuk warga Desa Wayame,” sambungnya.

Olehnya itu, melalui momentum Safari Ramadhan ini, Wattimena mengajak seluruh komponen masyarakat di Kota Ambon untuk tetap bersatu padu, terus perkokoh kerja sama dan kebersamaan dalam tugas-tugas pengabdian demi membangun kota ini.

“Termasuk juga terus menjunjung tinggi nilai – nilai toleransi serta senantiasa memelihara kerukunan umat beragama di kota yang kita cintai bersama, karena kedamaian itu indah bagi kita semua,” pesannya.

Wattimena mengaku percaya masyarakat desa Wayame yang beberapa waktu lalu telah ditetapkan sebagai kampung moderasi beragama pertama di Kota Ambon mampu untuk tetap mengaktualisasikan ikon wilayahnya sebagai desa percontohan kerukunan umat beragama, desa yang tetap aman dan damai untuk warganya.

“Melalui kesempatan Safari Ramadhan ini saya mengajak kita semua khususnya Pemerintah desa beserta perangkat dan masyarakat Wayame agar dapat mendukung dan menyukseskan program – program prioritas di kota ini, yang salah satunya adalah mewujudkan Ambon bersih. Karena Pemerintah tidak akan mampu mewujudkan Ambon bersih jika tidak disertai dengan kesadaran dan partisipasi masyarakat itu sendiri,” ajaknya.

Wattimena berharap, Safari Ramadan ini tidak berakhir sampai di sini saja. Ke depan silaturahmi tetap dilakukan untuk menjalin kekeluargaan sebagai warga Kota Ambon.

“Kami berharap kekerabatan dan keakraban antar warga dan Pemerintah Kota Ambon tetap terpelihara dengan baik. Saling mengunjungi harus dilakukan untuk menjaga kebersamaan kita ke depannya,” pungkasnya.

JFL

as