as
as

Kunjungi Dekanat Pegunungan Tengah Papua, Ini Pesan Uskup Yanuaris You

Uskup You Dekenat Peg Tengah Pap2
Uskup Jayapura Mgr. Yanuaris Theofilus Matopai You saat mengunjungi Paroki Wesaput, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan, Jumat (7/7/2023) / Foto : Ist

Koreri.com, Wamena – Uskup Jayapura Mgr. Yanuaris Theofilus Matopai You melakukan kunjungan kanonik yang pertama di Papua pasca ditahbiskan beberapa waktu lalu.

Kunjungan tersebut dilakukannya ke berbagai paroki di wilayah Provinsi Papua Pegunungan yang masuk dalam Dekenat Pegunungan Tengah sejak tanggal 7 – 18 Juli 2023.

as

Dalam kunjungan ke Dekanat Pegunungan Tengah yang terdiri dari 9 Paroki., Uskup memulainya dari Paroki Wesaput, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan, Jumat (7/7/2023)

Kemudian di hari kedua, Sabtu (8/7/2023) siang, Uskup melakukan kunjungan ke Paroki Terang Dunia Jiwika Distrik Kurulu.

Kedatangan Uskup You disambut penuh antusias dan meriah oleh ribuan umat Katolik setempat serta melakukan misa dan dilanjutkan dengan acara syukuran bersama.

Uskup You Dekenat Peg Tengah Pap
Uskup Jayapura Mgr. Yanuaris Theofilus Matopai You saat memimpin misa bersama / Foto : Ist

Sejumlah tokoh Katolik turut hadir diantaranya Carlos Matuan dan Laurens Wantik serta Elpius Hugi. Ketiganya mendampingi kunjungan kegembalaan Uskup saat mengunjungi Dekanat Pegunungan Tengah di Paroki Yikiwa Distrik Kurulu Kabupaten Jayawijaya Provinsi Papua Pegunungan.

Hadir juga Wakil Bupati Jayawijaya Marthin Yogobi serta Asisten l Setda Provinsi Papua Pegunungan Wasuok Demianus Siep.

Uskup You dalam sambutannya meminta umat Katolik di Jiwaka harus menjadi tuan di negerinya sendiri dan bukan jadi pendatang di tanah sendiri.

“Kalian sudah harus siap untuk memimpin daerah ini,” pesannya.

Uskup juga meminta kepada para pastor dan dewan paroki agar bisa menjaga dan mengembalakan domba-domba di paroki masing-masing dan menjaga umat dengan sebaik-baiknya.

“Tadi Wakil Bupati sudah sampaikan agar supaya umat jangan lupa kewajiban. Salah satunya di hari Minggu. Kepada para Pastor Paroki supaya tidak jemu-jemu mengajak umat untuk melaksanakan liturgi perayaan doa di tempat masing-masing,” tandasnya.

Kunjungan Uskup Jayapura di Dekanat Pegunungan Tengah akan berakhir di Distrik Samenage yang merupakan calon paroki di stasi Samenage Paroki Hepuba  Kabupaten Yahukimo.

DEM

as