Koreri.com, Sorong – Pemerintah Kota (Pemkot) Sorong melalui Dinas Perdagangan menggelar pasar murah dalam rangka program 100 hari kerja Wali Kota Septinus Lobat dan wakilnya Anshar Karim, Jumat (14/3/2025).
Lokasi pasar murahnya berlangsung di tiga titik masing-masing Distrik Sorong Utara, Sorong Timur dan Distrik Sorong Kota.
Wali Kota Septinus Lobat dalam sambutannya menjelaskan pasar murah ini merupakan bagian dari 100 hari program kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sorong sebagai bentuk wujud kepedulian terhadap masyarakat.
“Program ini merupakan salah satu langkah strategis untuk menurunkan inflasi di Kota Sorong. Kami berharap ini dapat meringankan beban masyarakat terutama bagi yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan ini,” harapnya.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Sorong Sherly Agaki dalam keterangannya menjelaskan tujuan dari giat pasar murah tersebut sebagai bagian dari upaya untuk pengendalian inflasi dan dalam rangka bulan suci Ramadan 1446 H.
“Adapun bahan pokok yang kami jual satu paket terdiri dari minyak goreng, beras, tepung terigu dan gula. Harganya sudah di subsidi karena hasil pantauan kami di pasar-pasar yang memang ada kenaikan harga beras, gula dan minyak goring. Maka kita menjual harga seperti tahun-tahun sebelumnya,” terangnya saat ditemui di kantor Distrik Sorong Utara, Jalan Sungai Mamberamo, Jumat (14/3/2025).
Kadis Sherly mencontohkan beras 10 kg yang harganya Rp155.600 rupiah dijual pihaknya dengan harga Rp100.000,-
“Ini untuk beras jenis merpati dan melon,” sambungnya.
Kemudian, tepung terigu yang harga pasarannya mencapai Rp14.000 perkilogram dijual dengan harga Rp7.000 perkilogram.
Selanjutnya, gula seharga Rp21.000 perkilogram dijual dengan harga Rp10.000 perkilogram serta minyak goreng harga seharga Rp40.000 dijual dengan hanya dengan harga Rp30.000,-.
Kadis Sherly menyebutkan total 1500 paket yang dialokasikan untuk tiga titik.
“Total anggaran sebesar Rp350 juta termasuk anggaran operasional,” sebutnya.
Pasar murah digelar hingga pukul 15.00 WIT dengan sistem pembagian kupon.
ZAN