as

Bagikan Ribuan Takjil, NasDem Raja Ampat Harap Semoga Bermanfaat

Bupati Raja Ampat yang juga kader partai NasDem Orideko Iriano Burdam membagikan takjil kepada para pengguna jalan yang melintasi Jl tiga puluh Waisai, Kamis (27/3/2025)
Bupati Raja Ampat yang juga kader partai NasDem Orideko Iriano Burdam membagikan takjil kepada para pengguna jalan yang melintasi Jl tiga puluh Waisai, Kamis (27/3/2025)

Koreri.com, Waisai– Dalam menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan 1446 hijriyah, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat Daya turut berpartisipasi dengan membagikan 1.500 takjil kepada para pengguna jalan.

Pembagian takjil  buka puasa dipusatkan di tugu Pos Lantas, Jl tiga puluh Waisai itu dihadiri langsung Bupati Raja Ampat Orideko Iriano Burdam, Wakil Ketua bidang hubungan Legislatif DPW NasDem PBD Rajiv Alhamid, ketua DPD NasDem Raja Ampat Tidoris Jandi Kapisa dan sejumlah kader pencetus gerakan perubahan ini, Kamis (27/3/2025)

Berbagi takjil ini merupakan bagian dari bentuk kehadiran partai besutan Surya Paloh di tengah-tengah masyarakat terkhususnya momen ibadah puasa di bulan suci Ramadhan.

IMG 20250327 WA0043
Wakil Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Papua Barat Daya Rajiv Alhamid memberikan takjil kepada pengendara yang melintasi Jl Tiga Puluh Waisai, Kamis (27/3/2025)

Wakil Ketua DPW NasDem Papua Barat Daua Rajiv Alhamid mengatakan, berbagi antar sesama juga sebagian kecil upaya kehadiran Partai NasDem untuk membangun hubungan yang harmonis dan humanis kepada masyarakat luas.

“Semoga dengan momentum berbagi takjil kepada masyarakat sekitar ini dapat membawa manfaat dan mempererat silaturahmi antara masyarakat dan Partai NasDem,” ucap Rajiv usai pembagian takjil.

KENN