Koreri.com, Ambon – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa beserta rombongan tiba di Bandara Pattimura Ambon, Selasa (22/4/2025) pagi.
Gubernur Khofifah dan rombongan yang tiba dengan menumpangi Pesawat Lion Air JT 878 dijemput langsung Wakil Gubernur Maluku Abdullah Vanath, pada jalur VIP Pemerintah Daerah.
Setibanya di Bandara, orang nomor satu di Jawa Timur ini disambut dengan tari lenso, pengalungan kain tenun, penyerahan karangan bunga, dan diiringi oleh irama tifa dan totobuang.
Setelah acara penyambutan, Gubernur Jatim bersama Wagub Maluku dan rombongan menuju ke ruang VIP Pemda Maluku untuk beramah tamah, dan selanjutnya menuju ke hotel untuk beristirahat.
Kehadiran Gubernur Khofifah bersama para pengusaha dan pimpinan OPD Jawa Timur ini, membawa angin segar bagi aspek perekonomian di Maluku melalui pelaksanaan Misi Dagang yang akan dilaksanakan pada Rabu (23/4/2025), di The Natsepa Resort & Conference Center.
Diharapkan dengan terselenggaranya Misi Dagang antara Pemerintah Provinsi Maluku dan Jawa Timur ini, dapat berdampak langsung bagi pertumbuhan ekonomi yang ada di di kedua daerah.
BKL