Koreri.com, Jayapura – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua nomor urut 1, Benhur Tomi Mano – Constan Karma (BTM–CK) menyampaikan apresiasi mendalam sekaligus seruan penting kepada semua pihak untuk menjaga suara rakyat dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilgub Papua 2025.
“Perjuangan ini belum selesai. Proses demokrasi belum berakhir. Masih ada tahapan rekapitulasi berjenjang, mulai dari tingkat distrik, kabupaten/kota, hingga provinsi oleh KPU Papua,” ujar Benhur Tomi Mano dalam pidato kemenangan BTM-CK di kantor DPD PDI-P Papua, Kotaraja, Kota Jayapura, Jumat (8/8/2025).
Menurutnya, titik-titik rekapitulasi inilah yang justru harus diwaspadai. Demokrasi bukan hanya soal suara di TPS, tapi juga bagaimana suara itu dijaga, dicatat, dan diumumkan dengan jujur.
BTM–CK menegaskan, seruan ini bukan karena rasa takut atau kecurigaan, melainkan keyakinan bahwa semua pihak memiliki tanggung jawab yang sama menjaga suara rakyat tetap utuh.
“Amanat rakyat bukan sekadar angka. Ia adalah kepercayaan. Jangan pernah gadaikan itu demi tekanan kekuatan tertentu,” tegasnya.
Ucapan terima kasih disampaikan kepada KPU, Bawaslu, TNI, dan Polri atas peran mereka dalam menjaga kelancaran dan keamanan PSU.
Namun, ia juga mengingatkan agar semua lembaga tetap netral dan profesional, tidak terseret dalam tarikan politik tertentu.
“Kepada Kepolisian Republik Indonesia, tugas Anda bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga martabat demokrasi. Kepada TNI, semoga semangat netralitas dan profesionalitas tetap menjadi teladan bagi seluruh bangsa,” kata BTM.
Apresiasi khusus diberikan kepada masyarakat di Supiori, Biak Numfor, Waropen, Mamberamo Raya, Sarmi, dan Kabupaten Jayapura yang menjadi tonggak kemenangan BTM–CK.
“Setiap suara yang Anda berikan adalah suara perubahan, keberanian, dan masa depan Papua yang lebih adil,” ujarnya.
BTM–CK juga menaruh hormat kepada insan media yang konsisten mengawal jalannya demokrasi.
“Terima kasih telah menjaga ruang demokrasi tetap menyala di tengah bayang sensor dan tekanan. Anda bukan hanya peliput, tapi saksi kebenaran,” imbuhnya.
Paslon BTM–CK mengajak semua pendukung untuk tetap memperkuat barisan dan menatap masa depan.
“Apa yang kita perjuangkan hari ini bukan hanya kemenangan dalam hitungan hari, tetapi masa depan yang layak bagi generasi Papua,” pungkasnya.
EHO



























