Tim Adventure Merah Putih Trans Papua Gelar Baksos di Distrik Airu

Tm adventure Merah Putih Airu

Koreri.com, Jayapura – Tim Adventure Merah Putih Trans Papua menggelar bakti sosial (Baksos) dalam rangka HUT RI ke 75 tahun 2020 di Distrik Airu, Kabupaten Jayapura.

Baksos yang dilakukan berupa pemberian sembako, perangkat olahraga dan bendera Merah Putih.

Adapun bantuan sembako sebanyak 250 paket ditujukan ke 3 kampung di Distrik Airu yaitu Hulu Atas, Muara Nawa dan Jembatan Nawa.

Sekaligus pada momen yang sama, dilaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Pospol Airu, RPU RAPI RM Papeda dan peletakan batu pertama Rest Area yang dilakukan Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ahmad Musthofa Kamal, mewakili Kapolda Irjen Pol. Paulus Waterpauw.

Kabid Humas dalam pernyataannya mengagumi potensi alam Distrik Airu yang indah.

“Dan ini sangat potensial untuk dikembangkan,” akuinya.

Ia pun meminta warga setempat untuk tidak melihat wilayahnya karena keterbelakangan membuat kurang percaya diri sehingga tidak bisa mengeksplorasi potensi yang ada.

Kabid Humas menegaskan jika Pemerintah sangat mendukung pembangunan di Distrik Airu.

“Jadi, kami sangat mendukung pembangunan di Distrik Airu melalui peletakan batu pertama Pospol Airu, RPU RAPI RM Papeda dan peletakan batu pertama Rest Area,” tegas Kamal dalam touring tim adventure merah putih ke Distik Airu, Kabupaten Jayapura, Sabtu (8/8/2020).

Dikatakan, dengan adanya pembangunan maka masyarakat yang melewati Distrik Airu

 

bisa memanfaatkan Rest Area mengingat wilayah ini sering dilewati karena berada di lintas jalan trans.

Selain itu, jembatan meteor bisa menjadi daya tarik kampung yang akan dibantu publikasinya melalui media massa. Bahkan mungkin saja suatu saat nanti bisa ada travel khusus di tempat ini.

Tm adventure Merah Putih Airu 2

 

 

“Kami juga akan laporkan kepada Kapolda bahwa Distrik Airu membutuhkan kehadiran TNI-Polri untuk menciptakan rasa aman dan nyaman sebagai modal dasar untuk mendidik putra-putri setempat sehingga kehidupan bermasyarakat kita menjadi lebih makmur,” sambung.

Kamal pun berharap, semoga dengan pembangunan tersebut bisa mendatangkan berkah di kemudian hari bagi Distrik Air.

Sementara itu, Kapolres Jayapura AKBP. Victor Dean Mackbon mengakui bahwa ini untuk pertama kali dirinya hadir di Distrik Airu.

“Kita sebagai warga Negara Indonesia harus merayakan HUT RI dengan cara bersyukur dan berdoa, saya berharap dengan memperhatikan protokol kesehatan kita tetap bisa melaksanakan perayaan HUT RI ke-75,” harapnya.

TNI-Polri yang ada di Distrik Airu diharapkan bisa menjaga masyarakat agar tidak terkontaminasi dengan hal yang menyimpang sehingga bisa bersama-sama membangun wilayahnya.

“Terima kasih kepada Ondoafi dan kepala kampung di Distrik Airu atas berkenaannya sehingga pada hari ini dilaksanakan peletakan batu pertama Pospol Airu,” ucap Kapolres.

Kemudian, peletakan batu pertama RPU RAPI RM Papeda yang bertujuan untuk mempermudah komunikasi dikarenakan akses jaringan yang sulit di Distrik Airu.

“Kami mendengar bahwa Ondoafi Distrik Airu melaporkan belum ada masyarakat asli setempat yang menjadi TNI-Polri, sehingga ini akan menjadi masukan kepada kami dan akan kami laporkan kepada Bapak Kapolda Papua,” janjinya.

Kapolres berpesan kepada Ondoafi dan kepala kampung di Distrik Airu agar bisa mempersiapkan putra-putri setempat untuk bisa diikutkan dalam seleksi penerimaan TNI-Polri atau institusi lainnya.

Kepala Distrik mewakili masyarakat Distrik Airu mengucapkan terima kasih atas kepedulian saudara-saudara dari Kepolisian dan Adventure Merah Putih Trans Papua yang telah mengunjungi wilayahnya

“Seperti yang kita ketahui bersama jarak untuk mencapai Distrik Airu dari Jayapura sangat jauh, namun apresiasi patut kami sampaikan karena saudara-saudara sekalian mau melaksanakan kegiatan sosial di distrik kami,” ucapnya.

Tm adventure Merah Putih Airu3Ondoafi Distrik Airu, Corneles Hurahura, mengakui tak menduga akan ada kunjungan dari Kapolres Jayapura dan Polda Papua serta Team Adventure Merah Putih Trans Papua ke wilayah itu.

“Saya selaku Ondoafi Distrik Airu bersama masyarakat setempat menyambut baik kedatangan bapak-bapak semua bersama rombongan. Kami ucapan terima kasih karena kunjungan ini membawa berkah bagi kami dengan adanya pembagian sembako yang sangat bermanfaat sekali,” ucapnya.

Ondoafi berharap kegiatan seperti ini akan terus ada.
“Bukan hanya hari ini saja dan juga kepada Pemerintah agar memperhatikan kami yang berada jauh dari pusat kota,’ pintanya.

Ketua DPRD Jayapura, Klemens Hamo, mengapresiasi kehadiran Tim Adventure Merah Putih Trans Papua dalam kunjungan ke Distrik Airu.

Menurutnya, program ini sangat luar biasa sehingga bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat Distrik Airu.

“Target kita orang asli disini bisa bergabung menjadi TNI-Polri, tidak hanya mendengar saja kita harus bisa berusaha dan punya niat untuk mencapainya. Kesempatan ini tidak boleh disia-siakan agar kita juga bisa lebih maju,” pungkasnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis bantuan paket sembako, alat olahraga Bola Voli dan bendera Merah Putih tanda memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-75 yang diterima oleh masing-masing Kepala Kampung Hulu Atas, Muara Nawa dan Jembatan Nawa serta perwakilan masyarakat.

VER