as

Kapolres Pastikan Teluk Bintuni Aman Jelang Putusan MK

WhatsApp Image 2021 02 10 at 14.55.24
Kapolres Teluk Bintuni AKBP Hans Rahmatulloh. S.I.K. (Foto : Ist)

Koreri.com,Bintuni– Kapolres Teluk Bintuni AKBP Hans Irawan Rahmatullah,S.I.K memastikan kamtibmas wilayah hukumnya menjelang dan pasca putusan mahkamah konstitusi republlik Indonesia (MK-RI) tetap dalam keadaan aman, damai dan kondusif.

Meski telah memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat aman, namun untuk mengantisipasi hal—hal yang tidak diinginkan pada saat sidang putusan sela Mahkamah Konstitusi, Polres Teluk Bintuni diback up BKO 1 kompi Brimob Polda Papua Barat dan 300 personil Batalyon Teluk Bintuni

“Nantinya keputusan benar atau salah tapi itu merupakan keputusan mutlak dari MK dan itu tergantung pembuktiannya seperti apa. Sehingga ada pihak yang merasa puas maupun tidak puas itu hal yang wajar, yang jelas kami tetap menjaga keamanan supaya aman terkendali” kata Kapolres AKBP Hans Irawan saat dihubungi media ini melalui telpon celulernya belum lama ini.

Mantan Kapolres Sorong Selatan itu mengajak masyarakat Teluk Bintuni supaya bersama-sama pemerintah dan stakeholder menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat (Kantibmas), ciptakan negeri sisar matiti ini milik  bersama.

“Untuk menjaga Kantibmas di Teluk Bintuni terus terjaga maka kami sudah mempersiapkan personil serta juga meminta BKO dari Polda Papua Barat untuk mengantisipasi Kantibmas yang tidak diinginkan jelang pengumuman MK.” Ujarnya.

Pengamanan BKO ini juga untuk mengantisipasi pelaksanakan rapat pleno KPU Teluk Bintuni untuk menetapkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni terpilih periode 2021-2024,

Kapolres mengaku bahwa anggota personil Polres Teluk Bintuni terus melakukan patroli pagi, siang dan malam agar Bintuni terus aman dan kondusif. Disamping itu Kantibmans yang aman dan kondusif ini juga berkat dari dukungan masyarakat Teluk Bintuni.

KENN