Kodam Pattimura Salurkan Daging Qurban, Wujud Saling Membantu Sesama

919242bb 0a0b 498e aaae a1ea02d351d2

Koreri.com, Ambon – Kodam XVI Pattimura turut memberikan partisipasi pada peringatan Idul Adha 1442 H tahun 2021, yang jatuh pada Selasa (20/7/2021).

Wujud partisipasi tersebut diadakan dengan menggelar sholat Idul Adha berjamaah di Masjid Al- Ittihad Kodam XVI/Pattimura dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat, serta dilanjutkan pemotongan dan penyaluran daging hewan qurban.

Bertindak selaku penanggung jawab, Pangdam XVI Pattimura, Mayjen TNI Jeffry A. Rahawarin, menyerahkan hewan qurban secara simbolis kepada Panitia Ibadah Qurban Tahun 2021.

Ia berharap dengan berqurban, dapat menjadi sarana untuk menolong sesama.

“Dengan kita berqurban, kita dapat saling  membantu  sesama,  memupuk silaturahmi  dan semakin dekat dengan Tuhan YME ,” tandas Pangdam.

Dikegiatan Idul Adha tahun ini, Pangdam didampingi pejabat Kodam secara terbatas, seperti Kasdam, Irdam, Kapoksahli dan Para Asisten Kasdam  XVI/Pattimura saja.

Adapun hewan qurban yang di sembelih di masjid Al-Ittihad hari ini 11 ekor sapi dan 25 ekor kambing yang dagingnya didistribusikan untuk masyarakat kota Ambon.

JFL