as
as

Pemkot Ambon Gelar Pelatihan KHA Bagi SDM Penyedia Layanan Anak

Pemkot Ambon Pelatihan KHA SDM Lay Anak

Koreri.com, Ambon – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menggelar Pelatihan Konvensi Hak Anak (KHA) bagi Sumber Daya Manusia (SDM) Penyedia Layanan Anak yang berlangsung Hotel The City, Rabu (2/11/2022).

Giat tersebut dilaksanakan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Pelindungan Anak, Masyarakat dan Desa setempat.

as

Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena mengatakan bahwa diperlukan adanya pemahaman tentang konvensi hak anak sebagai dasar dalam pemenuhan di mana setiap SDM dituntut memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas tentang persoalan seputar anak.

“Wacana tentang konvensi inilah yang menjadi dasar bagi dunia internasional termasuk Indonesia terkhusus Kota Ambon dalam memandang permasalahan yang dihadapi oleh anak,” ungkapnya.

Lanjut Penjabat, kegiatan konvensi hak anak digelar dalam rangka memperkuat dan meningkatkan komitmen bersama serta mendorong SDM yang akan dilatih dalam pelatihan ini.

“Nantinya mereka akan berperan secara langsung dalam mengembangkan kebijakan dan langkah-langkah strategis pengembangan kota layak anak khususnya di Kota Ambon yang kita cintai bersama,” sambungnya.

Lebih lanjut, urai Penjabat, untuk menciptakan kota layak anak maka syarat yang harus dipenuhi adalah 5 klaster yang telah diserahkan yaitu klaster hak sipil dan kebebasan, klaster lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif, klaster kesehatan dan kesejahteraan dasar, klaster pendidikan pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya serta klaster perlindungan konsumen.

Juga terlebih lagi mengingat tingginya kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Kota Ambon.

“Maka upaya untuk pemenuhan hak pencegahan maupun penanganan kasus kekerasan menjadi hal penting yang dapat dilakukan secara bersama,” tandasnya.

Kaitannya dengan itu, Penjabat menekankan bahwa harus terus dibangun sinergi dan kolaborasi bersama semua pihak sehingga target-target yang diharapkan bisa cepat terealisasi melalui pelatihan ini.

“Kiranya pelatihan ini dapat memberikan dorongan serta meningkatkan pemahaman para peserta dan semua pemangku kepentingan untuk berperan secara langsung dalam meningkatkan predikat kota layanan di Kota Ambon,” harapnya.

JFL

as