Rekrutmen Terbuka Balon Bupati dan Wabup Teluk Bintuni Dimulai Hari Ini

NasDem Bintuni

Koreri.com, Bintuni– Menindaklanjuti surat Bappilu DPP NasDem nomor : 24-SI/ DPP-NasDem/IV/ 2024 tanggal 25 April 2024 tentang petunjuk teknis pilkada tahun 2024 dan instruksi DPW Partai NasDem Papua Barat tentang pelaksanaan rekrutmen bakal calon kepala daerah, maka DPD Partai NasDem Kabupaten Teluk Bintuni mulai melaksanakan tahapan tersebut.

Wakil Ketua DPW Partai NasDem Papua Barat yang juga anggota DPR Papua Barat Dapil Teluk Bintuni Syamsudin Seknun,S.Sos.,S.H.,M.H mengatakan, tahapan rekrutmen bakal calon Bupati dan Wakil Bupati dimulai tanggal 1 sampai 7 Mei 2024 di Sekretariat DPD NasDem Teluk Bintuni, Jl. Raya Bintuni Tisai.

Untuk pengambilan formulir bakal calon Bupati dan Wakil Bupati boleh diwakilkan tim namun pada saat pengembalian diwajibkan kehadiran kandidat yang bersangkutan.

Tujuannya, DPD Partai NasDem ingin melihat keseriusan kandidat bakal calon yang ingin mendapat rekomendasi, bersama partai NasDem mengusung perubahan untuk Kabupaten Teluk Bintuni 2024-2029 mendatang.

“Partai NasDem tetap dengan slogan politik tanpa mahar karena itu rekrutmen terbuka bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni hingga keluarnya rekomendasi tidak dipungut biaya sepeser pun,” tegas anggota DPR Papua Barat terpilih periode 2024-2029 itu.

Terkait dengan persyaratan bakal calon dapat dijelaskan pada saat pengambilan formulir pendaftaran di Sekretariat DPD NasDem Teluk Bintuni.

KENN