Koreri.com, Sarmi – Bhabinkamtibmas, Brigadir D. Dodop, mendampingi warga binaannya dalam pelatihan penanaman sayur dan bawang merah di kampung Waskey, Disitrik Sarmi Timur, Kabupaten Sarmi, Jumat (20/8/2021).
Turut dihadiri Mentor dari Propinsi Papua, Karolina Infandi, Eni S.Psi, Kepala Seksi Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Sarmi, Christina Sady S. Pt, Kepala BPP Kabupaten Sarmi, Portasius Raja S. St, Yozua Sroyer, SP, Staf Distrik Sarmi Timur, Herlin Max Kyeuw-kyeuw, SIP, Alpius Balli, SH, Janry Sopacua, Kepala Kampung Waskey, Abraham Katoar, aparat kampung Benenditus Katoar, Abraham Ovide dan para peserta pelatihan Distrik Sarmi Timur.
Para mentor dari provinsi dan kabupaten sarmi memberikan materi pelatihan yaitu cara pembibitan dan penanaman Tomat, Cabe, Sayur Kacang, Sayur sawi, sayur bayam, kangkung dan bawang merah yang benar agar para peserta pelatihan dapat memahami dan mengerti.
“Apabila peserta dalam pelatihan ini langsung mempraktekannya di ladang dan lapangan secara otomastis masyarakat dapat mengetahui dengan benar cara pembibitan dan penanaman sayur mayur dan bawang merah yang mampu menambah penghasilan masyarakat sehari – hari,” kata para mentor dari Provinsi Papua.
Usai melaksankan pelatihan pembibitan dan penanaman, para peserta pelatihan diberikan alat pertanian seperti sekop, cangkul dan sabit secara simbolis kepada peserta pelatihan di kampung waskey.
Bhabinkamtibmas, Brigadir D. Dodop disela-sela pelatihan pembibitan dan penanaman turut serta membantu warganya menanam sayuran dan bawang merah di ladang yang sudah disiapkan oleh para mentor dan masyarakat setempat.
“Kami himbau kepada warga binaan untuk menjaga kamtibmas serta mengajak masyarakat untuk melakukan vaksinasi di puskesmas terdekat dalam upaya pencegahan penyebaran covid -19″ kata Brigadir D.dodop.
RESA