as
as
as

Pendaftaran Cagub-Cawagub PBD Dikawal 480 Personel Polisi, Berlakukan Pola Ini

IMG 20240828 WA0012

Koreri.com, Sorong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Barat Daya (PBD) resmi membuka pendaftaran calon Gubernur (cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) dalam Pilkada serentak tahun 2024.

Proses pendaftaran berlangsung di Kantor KPU PBD yang berlokasi di Jalan Merpati, Kota Sorong, Selasa (27/8/2024).

as

Sebanyak 480 personel kepolisian gabungan Polda Papua Papua Barat mengamankan proses pendaftaran yang akan berlangsung hingga Kamis (29/8/2024).

Kapolda Papua Barat yang diwakili Kasatgaswil Operasi Mantap Praja Mansinam II Papua Barat Daya Kombes Pol Budy Utomo, S.I.K mengatakan, pihaknya memberlakukan pola pengamanan dengan pembagian ring 1, ring 2 dan ring 3.

“Tentu setiap ring mempunyai tugas dan tanggungjawab masing-masing. Jadi, sesuai koordinasi kami dengan KPU Papua Barat Daya yang masuk di area sini ialah pasangan calon (paslon) dan pendukungnya sebanyak 200 orang dengan menggunakan tanda pengenal,” ungkapnya kepada awak media.

Kombes Budi menekankan, dalam pengamanan proses pendaftaran tersebut, pihaknya berfokus pada gedung Kantor KPU PBD dan halamannya.

“Namun, ring 2 kami fokus pada Jalan Pramuka dan jalan sekitar Kantor Wali Kota Sorong,” sambungnya.

Kombes Budi menambahkan, pihaknya dalam pengamanan mengutamakan cara-cara yang lebih humanis kepada masyarakat, karena ini merupakan pesta demokrasi bersama.

“Harapan kami, masyarakat bisa menjaga situasi kamtibmas dalam rangka Pilkada serentak tahun 2024,” pungkasnya.

ZAN

as