Koreri.com, Ambon– Untuk ketiga kalinya, Kota Ambon berhasil meraih juara umum pada Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) XI Tingkat Provinsi Maluku Tahun 2025.
Trofi atau piala kemenangan itu dihadiahkan kepada Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena.
Pantauan media ini, Selasa (11/3/2025), seluruh kontingen Pesparawi XI Kota Ambon yang diketuai oleh Morits Tamaela, beserta pengurus Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Kota Ambon, melakukan konvoi menuju Balai Kota untuk menyerahkan langsung trofi tersebut langsung kepada Wali Kota.
Dihadapan Wali Kota, Morits yang juga Ketua DPRD Kota Ambon mengatakan, ia bersama para kontingen ingin mengembalikan amanat yang diberikan LPDP Kota Ambon.
Dimana lewat perhatian Pemerintah lewat Wali Kota Bodewin Wattimena, kontingen kota Ambon mampu mempertahankan Juara umum hingga tiga kali secara berturut-turut.
“Terima kasih kepada Pemerintah Kota Ambon, terkhususnya pak Wali Kota Bodewin Melkias Wattimena yang telah banyak memberikan perhatian hingga kita bisa melakukan terobosan ini mulai dari tingkat kecamatan sampai tingkat kota. Untuk itu, kami menghadiahkan trofi juara umum ini bagi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ambon di awal pemerintahan,” ungkapnya.
Menurut Mourits, trofi tersebut sejak kemarin menjadi milik Kota Ambon. Dimana seluruh kontingen dan pengurus LPPD sangat bersyukur mendapat kepercayaan hingga membawa hasil piala tersebut untuk dipertahankan.
“Dari awal kami sangat yakin sungguh dan optimistis kita akan menang. Dan ini terbukti dari segala perjuangan murni yang hari ini kita dapat. Kami juga berterima kasih atas amanat ini lewat trofi tiga kali berturut-turut sebagai kemenangan dari perjuangan kami, yang sebelumnya juga sudah dipertahankan para kontingen sebelumnya,” cetusnya.
Untuk tahapan Pesparawi tingkat nasional yang akan berlangsung di Manokwari nanti, pihkanya juga minta topangan penuh agar potensi yang dimiliki melalui capaian ini tetap terjaga.
Sementara itu, Wali Kota Bodewin Wattimena mengatakan, sangat terharu dan mengapresiasi seluruh kemenangan yang telah dipersembahkan untuk Kota Ambon.
“Kita patut bersyukur, karena hari ini resmi Pemkot Ambon menerima kembali trofi juara umum dalam ajang ini. Kita bersyukur atas seluruh perjuangan para kontingen Ambon yang sudah berhasil mempertahankan juara umum tiga kali berturut-turut di tingkat provinsi Maluku,” ungkapnya.
Dikatakan, kontingen Ambon sudah membuktikan bahwa Ambon layak dijuluki sebagai City of Music. Dimana branding yang diberikan UNESCO ini mampu membawa generasi muda lebih kreatif dalam bermusik.
“Ini hadiah luar biasa bagi saya dan ibu Ely di awal kepemimpinan kami. Sebelumnya sudah saya sampaikan, bahwa bernyanyi untuk memuji Tuhan bukan untuk mau dapat juara. Maka keluarkan seluruh potensi yang dimiliki. Dan kita sudah memuliakan nama Tuhan dengan nyanyian kita. Soal juara itu kedua, tapi yang ditunjukan itu membuktikan kita menyanyi untuk Tuhan dan puji Tuhan kita keluar sebagai juara umum,” sambutnya.
Atas nama Pemkot Ambon, Bodewin tak lupa memberikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh kontingen dan LPPD Ambon.
“Mempertahankan tidak mudah, tapi rebut itu gampang. Semoga segala doa ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk pada waktunya bisa bertahan di perlombaan selanjutnya. Dan kita bisa siapkan adik-adik kita untuk nanti mengikuti Pesparawi tingkat nasional di Manokwari nanti” pungkasnya.
JFL