Koreri.com, Ambon – Pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan tentunya untuk mendukung konektivitas guna meningkatkan produktivitas, efisiensi waktu dan pelayanan sistem logistik antar wilayah.
Selain penguatan akses jalan, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Maluku melalui Satuan Kerja PJN wilayah l Maluku terus mempercepat penyelesaian infrastruktur jalan dan jembatan yang sudah mulai dibangun maupun pemanfaatan dan preservasi infrastruktur yang sudah terbangun.
Hal itu disampaikan Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Pelaksana Jalan Nasional (PJN) wilayah I, Bagus Artamana, dalam keterangan saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (20/10/2023).
“Kita Sekarang ini kami PJN Wil I sedang melakukan reservasi jalan di dalam Kota Ambon yaitu memelihara segalanya mulai dari saluran, bahu jalan, jalan dan lampu yang mana itu menjadi kewenangan kami,” ungkapnya.
Diakui Bagus, PJN Wil I Maluku sementara sedang mengerjakan 3 titik perbaikan saluran yang di yaitu satu di depan pasar Mardika dan di depan SMP Negeri 7 Wailela. Sedangkan satu titik lagi di Wayame.
“Kalau di depan pasar Mardika itu kita membangun saluran baru, sedangkan depan SMP Negeri 7 Wailela itu kita memperbaiki saluran lama yang sudah rusak parah. Kita perbaiki agar bisa bagus. Kalau di Wayame, kita juga membangun saluran baru karena sering banjir. Kita buat saluran pembuangan itu selesai baru kita sodetan, maupun galian prosdem supaya tidak lagi terjadi banjir saat musim hujan,” urainya.
Disinggung soal anggarannya, Bagus memastikan dana 9,3 miliar dialokasikan untuk itu.
“Semuanya itu 9.3 Miliar termasuk dengan pengaspalan pasar Mardika 450 meter, perbaiki lubang – lubang, kemudian ada pelapis aspal 2.2 Kilo. Semua ini di tahun 2023 dan akan diselesaikan di tahun ini,” tandasnya.
“Jadi semua ini kita PJN Wil I Maluku bertanggungjawab sampai akhir 2023. Karena itu menjadi kewajiban kita pada kondisi jalan dan kita tidak mau ada masalah dan kita disalahkan maka itu kita terus kroscek sampai akhir tahun yang mana jalan dan jembatan menjadi kewenangan wilayah kita PJN Wil I Maluku,” pungkasnya.
JFL