Koreri.com, Saumlaki (5/1) – Sebanyak 3 desa yang berada di wilayah Kecamatan Wermaktian Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB) akhirnya mendapatkan suplai aliran listrik.
Momen ini terjadi saat Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten MTB, Johanis Batseran didampingi Manajer PT. PLN Area Tual, Husein Sobri dan Manajer PLN Rayon Saumlaki, Tofan Wijaya bersama stafnya meresmikan masuknya program listrik di 3 desa, bertempat di Balai Desa Wermatang, Rabu petang (3/1)
Ketiga desa tersebut masing-masing Desa Wermatang, Marantutul dan Desa Batu Putih.
Program Listrik Masuk 3 Desa itu diarahkan untuk 448 calon pelanggan dengan rincian potensi pelanggan di desa Marantutul 114 Kepala Keluarga, Wermatang 121 Kepala Keluarga dan di desa Batu Putih sebanyak 213 Kepala Keluarga.
“Pelanggan yang sudah terpasang dan saat ini telah menikmati aliran listrik pada peresmian ini adalah baru berjumlah 38 pelanggan dengan rincian di Desa Marantutul sebanyak 21 pelanggan, Desa Wermatang 5 pelanggan dan Desa Batu Putih sebanyak 12 pelanggan” rinci Manajer PLN rayon Saumlaki, Tofan Wijaya disela-sela acara peresmian.
Sementara itu, Kepala Desa Wermatang, Jeheskel Kore di kesempatan itu menyatakan bahwa semenjak jaman pra kemerdekaan hingga tahun 2009 barulah masyarakat di wilayah itu menikmati aliran listrik.
Meskipun diakuinya, masih dalam jangkauan daya listrik yang terbatas.
Listrik tersebut diperoleh dari mesin pembangkit yang disumbangkan oleh salah satu perusahaan penebangan hutan di wilayah itu dan juga ada mesin pembangkit milik warga dengan daya yang terbilang kecil.
“Kami baru menikmati aliran listrik dari PLN saat ini. Kalau zaman dulu para leluhur kami menggunakan kayu bakar untuk menerangi kehidupan saat kegelapan, setelah itu mengalami perubahan dimana masyarakat menggunakan isi dari biji kemiri yang ditumbuk dengan kapas lalu diontal untuk dibakar sebagai obor, seterusnya menggunakan minyak tanah pada pelita hingga kami menikmati lampu listrik saat ini,” kisahnya.
Mengatasnamakan warga masyarakat di 3 Desa itu, Jeheskel berterima kasih kepada Pemerintah yang telah peduli terhadap kehidupan masyarakat dengan menghadirkan program listrik masuk desa.
SML
Komentar Anda