as
as
as

NasDem Resmi Rekomendasikan Duet Bodewin-Elly di Pilkada Kota Ambon 2024

BW Terima Rekom NasDem kor

Koreri.com, Ambon – Partai Nasional Demokrasi (NasDem) resmi merekomendasikan duet Bodewin Wattimena dan Elly Toisutta maju bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada Kota Ambon 2024-2029.

Penyerahan rekomendasi tersebut dilakukan oleh Wasekjen Bidang Pemenangan Pemilu DPP Partai NasDem Jakfar Sidik bertempat di NasDem Tower Jl. R.P.Soeroso No. 42 Gondangdia – Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (27/6/2024) sore.

as

“Pasangan ini kalau dalam penerawangan kita, dalam rencana kita memenangkan Pilkada Wali Kota Ambon. Kita serahkan (rekomendasi), mudah-mudahan nanti menang dan kemudian NasDem juga jadi pemenang,” tandasnya.

Bodewin sebelumnya menjabat sebagai Pj Wali Kota Ambon selama dua tahun, semetara Elly Toisutta saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Ambon periode 2019 – 2024.

Sebelumnya, Bodewin Wattimena telah resmi mendaftar sebagai Bakan Calon Wali Kota Ambon di Partai NasDem sejak Mei 2024 kemarin.

Selain Wattimena, juga 5 kandidat lainnya telah resmi mendaftar di NasDem Kota Ambon yakni Anes Alexander Waas, Agus Ririmasse, Ferly Tahapary, Antoni Gustaf Latuheru dan Jantje Wenno.

Untuk Wakil Wali Kota Ambon, hanya ada satu kandidat yang resmi mendaftar yakni H. Mus Mualim.

KENN

as