as
as
as

Paslon Kada Mamberamo Raya Matius-Dius: Begini Profil dan Visi Misinya

Paslon Matius Fuyeri Dius Enumbi

Koreri.com, Burmeso – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mambermao Raya telah resmi mengumumkan nama bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati periode 2024 – 2029 yang telah memenuhi syarat pendaftaran.

Total sebanyak 4 paslon kepala daerah (kada) telah memenuhi syarat dimaksud.

as

Salah satunya adalah bakal paslon Bupati dan Wakil Bupati Mamberamo Raya Matius Fuyeri – Dius Enumbi, SE., MM.

Duet ini diusung Partai Hanura, Partai Bulan Bintang, Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Buruh.

Yang menjadi alasan keduanya menyatakan ikut berkontestasi dalam Pilkada Mamberamo Raya adalah karena permintaan masyarakat.

“Masyarakat dari berbagai etnis dan golongan memberikan dukungan politik kepada kami untuk melakukan perubahan dalam berbagai bidang di wilayah Kabupaten Mamberamo Raya dalam mendorong percepatan pembangunan secara berkelanjutan,” ungkap Matius dalam keterangannya, belum lama ini.

Maka momentum demokrasi pemilihan kepala daerah tahun 2024 ini menjadi acuan dan landasan untuk menjawab aspirasi dan harapan masyarakat.

Yaitu melalui program kerja yang bisa menjawab kebutuhan masyarakat yang dilaksanakan secara efesien dan efektif maupun mendorong keterliban aktif masyarakat di dalamnya.

Kaitannya dengan itu, Matius Fuyeri dengan latar belakang Politisi bersama Dius Enumbi  yang noatbene seorang Birokrat mulai menyusun Visi, Misi dan Program Pembangunan Prioritas Kabupaten Mamberamo Raya Tahun 2024 – 2029.

Tujuannya  adalah untuk mendapatkan format yang logis dan terarah tentang kebijakan Pembangunan Mamberamo Raya, yang didasarkan pada kondisi riil dan karateristik seluruh etnis wilayah Mamberamo Raya (fisik dan non fisik).

“Format inilah yang akan menjadi pedoman dan dasar penyelenggaraan pemerintahan 5 (lima) tahun kedepan, sehingga tercapai suatu kondisi ideal sesuai visi kami jika terpilih sebagai kepala daerah nanti,” tandasnya.

 

Profil Pribadi

BAKAL CALON BUPATI MATIUS FUYERI

Matius Fuyeri lahir di Tarude, 3 Januari 1989. Ia memiliki istri bernama Yosefina Mogi dan dikarunia 2 orang anak masing-masing Riska Fuyeri dan Feronica Fuyeri.

 

Pendidikan Formal

Tahun 1997 – 2002 : SD Impres Tayai

Tahun 2005 – 2008 : SMP YPBF Hobong Sentani

Tahun 2008 – 2010 : SMA Pembangunan 6 Yapis Keerom

 

Riwayat Pekerjaan

Tahun 2014 -2019 : Wakil Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Mamberamo Raya

Tahun 2019- 2024 : Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Mamberamo Raya/Aktif

 

Riwayat Organisasi

Tahun 2011-2014 : Ketua Pemuda Tingkat Klasis Edopi

Tahun 2015-2019 : Ketua DPC PBB Kabupaten Mamberamo Raya

Tahun 2019-2024 : Ketua DPC PBB Kabupaten Mamberamo Raya/Aktif

Tahun 2023-2024 : Ketua TKD Prabowo-Gibran Mamberamo Raya

 

BAKAL CALON WAKIL BUPATI DIUS ENUMBI, SE, MM

Dius Enumbi lahir di Paniai, 16 Maret 1982. Ia memiliki istri bernama Estri Kogoya dan dikarunia 6 orang anak masing-masing  Riance Enumbi, Rian Danny Enumbi ((Alm), Robinho CH. Gundi Enumbi, Natalia Enna Enumbi dan Naom Napigu Enumbi.

 

Pendidikan Formal

Tahun 1994 : SD Impres Negeri Yamo

Tahun 1997 : SMP Negeri 1 Mulia

Tahun 2000 : SMK Yapis Wamena

Tahun 2004 : Univ.Gorontalo (Sarjana Admistrasi Publik)

Tahun 2019 : Univ. Cenderawasih (Magister Manajemen)

 

Riwayat Pekerjaan

Tahun 2008-2009 : Staf BAPPEDA Kabupaten Puncak Jaya

Tahun 2009-2013 : Kepala Bagian Umum Kabupaten Puncak Jaya

Tahun 2013-2016 : Staf Biro Umum Provinsi Papua

Tahun 2016-2024 : Kasub Staf Ahli Pimpinan Biro Umum Provinsi Papua

 

Riwayat Organisasi

Tahun 2001-2004 : Ketua Korwil Himpunan Mahasiswa puncak Jaya, Gorontalo

Tahun 2009-2013 : Sekretaris Fakultas Ekonomi mahasiswa Gorontalo

Tahun 2007-2010 : Pimpinan Partai Barisan Nasional

 

VISI & MISI Paslon MATIUS FUYERI – DIUS ENUMBI, SE., MM.

VISI

“Mewujudkan Program Gerakan Percepatan Pembangunan Kampung (GPPK) yang terintegrasi secara menyeluruh, menciptakan masyarakat yang aman, sehat, cerdas, mandiri dan sejahtera yang berlandaskan iman dan ilmu”.

 

MISI

1. Meningkatkan bidang pembangunan sumber daya manusia (SDM)

2. Meningkatkan dan pemerataan bidang kesehatan dari air menetes sampai ombak pecah dari Nadofoai sampai Yoke.

3. Meningkatkan bidang infrastruktur yang sasaran dan berkualitas.

4. Meningkatkan bidang ekonomi kreativitas dan inovasi masyarakat Mamberamo Raya yang mandiri dan sejahtera.

5. Meningkatkan pelayanan bantuan hiba keagamaan dan organisasi Dewan Adat Mamberamo Raya dan organisasi kepemudaan lainnya di Kabupaten Mamberamo Raya.

6. Meningkatkan pelayanan pemerintahan kampung dan mengembalikan kewenangan pengelolaan keuangan desa yang mandiri dan sejahtera Kabupaten Mamberamo Raya

7. Meningkatkan pelayanan birokrasi dan pelayanan publik.

 

Berikut profil dan visi-misi lengkap Paslon MATIUS FUYERI – DIUS ENUMBI, SE., MM

as