Koreri.com, Sarmi – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sarmi, Yanni – Jemmi Esau Maban, Senin sore (23/9/2024) sekitar pukul 16.30 WIT menghadiri Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Pengambilan nomor urut Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Sarmi tahun 2024 yang digelar KPUD Sarmi.
Kedatangan Pasangan yang tampil kompak mengenakan kemeja lengan panjang berwarna biru laut itu disambut dengan tarian penyambutan dan disambut Staf KPUD Sarmi di gerbang kantor komisi penyelenggara pemilu itu.
Sebelum menuju Kantor KPU di Kota Baru Petam, rombongan Yanni – Esau diantar Parpol pendukung melakukan konvoi dari markas DPC Partai Gerindra dengan jarak tempuh sejauh 20 km.
Sepanjang perjalanan antusiasme warga Sarmi sangat jelas untuk pasangan bermotto Sarmi Ajaib itu.
Warga menyambut dengan teriakan Ibu Yanni, Ibu Yanni… Pa Jemmi…Pa Jemmi.Sepertinya ada harapan besar dari warga Sarmi untuk Pasangan yang selalu kompak itu.
Pasangan Yanni – Jemmi menjadi pasangan calon bupati dan wakil bupati pertama yang tiba di halaman kantor KPU. Dibandingkan dua calon pasangan lainnya yang tiba beberapa saat sesudahnya.
TIM