Koreri.com, Sarmi – Polres Sarmi menggelar Latihan Pra Operasi kewilayahan Bina Kusuma 2020 di aula Mapolres setempat, Kamis (14/5/2020) pagi.
Giat tersebut dipimpin Kapolres AKBP Hapry Lanudjun.
Kapolres dalam arahannya mengingatkan agar personil harus memahami betul maksud dan tujuan di laksanakannya Operasi Bina Kusuma Matoa 2020.
“Jadi, tujuan operasi Bina Kusuma Matoa 2020 ini adalah untuk mencegah, meminimalisir dan menanggulangi terjadinya kejahatan yang terjadi khususnya di Kabupaten Sarmi,” kata Kapolres.
Sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif jelang perayaan hari raya Idul Fitri 1441 H di wilayah Kabupaten Sarmi.
“Kami harapkan personel yang nantinya terlibat dalam operasi ini harus mempersiapkan diri dan memahami dengan baik maksud dan tujuan dari operasi ini,” ujarnya.
Dikatakan, Operasi Bina Kusuma 2020 bersifat terbuka dengan bentuk operasi harkamtibmas dalam rangka pencegahan penyakit masyarakat meliputi aksi premanisme, curanmor dan street crime (Kejahatan jalanan).
“Serta kejahatan lainnya yang meresahkan masyarakat sehingga tercipta rasa aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Sarmi,” jelasnya.
Senada juga disampaikan Kasat Binmas, AKP Mumuh, bahwa operasi ini sekaligus untuk mencegah dan menanggulangi segala bentuk gangguan ataupun ancaman serta kemungkinan lain yang dapat menghambat dan menganggu aktivitas masyarakat sehari hari – hari khususnya di dalam lingkup Kabupaten sarmi.
Operasi Bina Kusuma ini mulai berlaku tanggal 15 Mei sampai dengan 29 Mei 2020 dengan lama operasi 14 hari.
“Mencegah berkembangnya berbagai kriminalitas yang terjadi di masyarakat khususnya kenakalan remaja, miras, judi dan lainya yang mengakibatkan keresahan masyarakat,” tukasnya.
OZIE