Koreri.com, Manokwari– Mengawali tugas sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat Juniman Hutagaol, S.H., M.H menjalin silaturahmi dengan unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda).
Awal pekan ini Kajati Juniman Hutagaol mengunjungi dua jenderal yakni Kapolda Papua Barat Irjen. Pol. Dr. Tornagogo Sihombing,S.I.K.,M.Si dan Kabinda Brigjen TNI Vincentius Setiawan Bayu Sasetiyo, SIP., MSi (Han), Senin (21/3/2022).
Kajati Papua Barat didampingi Asintel Rudy Hartono,S.H.,M.H dan Kabag TU Zamzam, SH., MH disambut penuh keakraban oleh Kapolda Papua Barat Irjen Pol Dr Tornagogo Sihombing,S.I.K.,M.Si didampingi Dirreskrimsus Kombes Pol. Romylus Tamtelahitu, S.Sos.,S.I.K., M.Krim dan Ditresnarkoba Kombes Pol. Agustinus Fernando Indra Napitupulu, S.I.K di ruang kerja Kapolda.
Kajati Papua Barat mengatakan sebagai penegak hukum instansi pusat dirinya berharap kedepan saling bergandengan tangan dalam menegakkan hukum di wilayah Papua Barat ini, hubungan baik yang sudah terjalin selama ini bisa dipertahankan kalau boleh semakin dipererat lagi.
“Sebagai pejabat yang baru Saya bersilahturahmi memperkenalkan diri ke para pejabat utama di wilayah hukum Papua Barat,” ucap Kajati Juniman Hutagaol.
Sedangkan Kapolda Papua Barat merasa sangat terhormat dapat didatangi oleh Kajati bersama Asintel dan bersama staf, ini bentuk daripada semangat mempertahankan dan meningkatkan kerjasama yang selama ini sudah terjalin baik.
“Kedepan semoga Kejaksaan Tinggi Papua Barat serta Polda Papua Barat bisa bersinergi dalam tugas penegakan hukum sehingga apa yang kita inginkan terkait dengan penegakan hukum yang terbaik dapat kita lakukan di wilayah hukum Papua Barat,” ungkap Irjen Tornagogo Sihombing.
Setelah pertemuan dengan Kapolda selanjutnya Kajati Papua Barat mengunjungi Kepala Badan Intelijen Daerah Papua Barat Brigjen TNI Vincentius Setiawan Bayu Sasetiyo, SIP., MSi (Han) di Kantor BIN Daerah Papua Barat.
Kabinda Papua Barat yang didamping Kabagops Kol. Arh Wibisono, menyambut baik kedatangan Kajati yang begitu tiba-tiba, sambil berkomunikasi diruang kerja Kabinda Papua Barat bersama para pejabat yang ada.
Dalam kesempatan Kajati Papua Barat berharap kedepan sesame penegak hukum saling bergandengan tangan dalam menegakkan hukum di wilayah Papua Barat ini, hubungan baik yang sudah terjalin selama ini bisa dipertahankan kalau boleh semakin dipererat lagi.
Dalam kesempatan Kabinda Papua Barat mengatakan sangat terhormat dan mengapresiasi kunjungan Kajati bersama rombongannya, hal ini merupakan upaya meningkatkan kerjasama yang selama ini sudah terjalin baik.
“Semoga ada saling sinergisitas antara Kejati Papua Barat dengan Binda Papua Barat khususnya koordinasi tukar menukar informasi intelijen di daerah dan tugas lain sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan di wilayah hukum Papua Barat,” harap Kabinda.
KENN