Koreri.com, Banda Aceh – Perhelatan seluruh cabang olahraga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara telah selesai.
Kontingen Papua Barat Daya sendiri di ajang olahraga terakbar nasional ini mampu meraih dua medali emas dan beberapa medali perunggu.
Emas dihari kedua diraih atlet Kempo PBD atas nama Stevenly Rantung.
Ia berhasil menumbangkan lawanya atas nama I Gede Sukariyasa asal Provinsi Bali dalam duel yang berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) KONI Aceh, Banda Aceh, Jumat (20/9/2024).
Satu emas lainnya diraih pembalap PBD Randy Oding yang berlaga di cabor Roadrace Modifikasi Perorangan PON XXI Aceh – Sumut 2024.
Rendi Oding berhasil meraih medali emas setelah start di grid 3 dalam lomba yang berlangsung ketat di sirkuit mutli fungsi Pancing Medan, Sumatera Utara, Kamis (19/9/2024).
Sementara untuk total raihan medali atlet PBD dari berbagai cabor yang bertanding di Aceh atas nama :
Amelia VP De Fretes dari cabor Hapkido Kelas Daeryun 47-51 Kg Fly Weight Putri dengan raihan medali Perunggu.
Moses Manuputty dari cabor Judo kelas 81 – 90 Kg Putra dengan raihan medali Perunggu.
Stevenly Meycal Rantung dari cabor Kempo Kelas 70+ KG Putra dengan raihan medali Emas
Total raihan medali atlet PBD yang bertanding di wilayah Sumut,
Mega Putri Anggraeni dari cabor Pencak Silat Kelas F : + 70 s/d 75 Kg Putri dengan raihan medali Perunggu.
Nelwan Nelson Yable dan Ahmad Dani Layn, dari cabor Pickleball Kelas Ganda Putra dengan raihan medali Perunggu.
Irman Teapon dari cabor Kick Boxing Kelas Low Kick -51kg dengan raihan medali Perunggu.
Rendi Oding dari cabor Bermotor kelas Perorangan Modifikasi 150 CC dengan raihan medali Emas.
KENN