as

Pasca Nataru 2024-2025, Pelabuhan Ferry Galala Catat Aktivitas Penumpang Normal

Andreas Widyakusuma
Pengawas Satuan Pelayanan Pelabuhan Penyeberangan Galala Ambon Andreas Widyakusuma / Foto : Ist

Koreri.com, Ambon – Pelabuhan penyeberangan ferry Galala di Ambon mencatat penumpang kembali normal hingga usai perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024-2025.

“Dan antrian saat ini di dalam pelabuhan juga normal, artinya selama ini bisa tercover dengan baik usai Nataru,” ungkap Pengawas Satuan Pelayanan Pelabuhan Penyeberangan Galala Ambon Andreas Widyakusuma, di Ambon, Senin (20/1/2025).

as

Diakuinya, untuk rute Galala – Namlea ini satu hari dilayani satu kapal dan masih bisa berjalan dengan baik hingga saat ini.

“Kalau soal cuaca, kita bisa lihat kondisi sampai saat ini masih bagus dan pelayaran masih berjalan normal serta tidak ada masalah,” akui Andreas.

Begitupula pergerakan masyarakat yang dari Ambon balik ke Namlea juga sebaliknya Namlea ke Ambon kondisinya mulai normal kembali pasca tahun baru 2025.

“Kalau soal kondisi penyeberangan ferry Galala sendiri kalau dikaitkan dengan adanya kemacetan itu bersifat insidentil karena itu biasa terjadi saat ke datangan kapal. Misalnya kalau datang kapal pagi sekitar pukul 06.00 Wit ke bawah itu tidak berdampak karena aktivitas masyarakat belum padat. Tetapi kalau satu kondisi kapal itu datang sekitar pukul 07.00 Wit ke atas maka itu sedikit memicu terjadi kemacetan di depan dermaga feri Galala karena aktivitas masyarakat sudah lebih padat,” bebernya.

Kendati demikian, Andreas berujar, bahwa secara umum kondisi pergerakan penyeberangan Galala-Namlea pasca Nataru dalam kondisi realitif aman.

“Kalau untuk keselamatan angkutan penyebrangan Galala – Namlea ini sudah cukup tertib dan mengikuti peraturan yang kita berlakukan selama ini. Jadi tidak ada masalah selama para penumpang dari Ambon- Namlea maupun sebaliknya,” pungkasnya.

JFL