Koreri.com (13/11) – Kamera keamanan Sekolah Deerpark CBS di Cork, Irlandia merekam beberapa kejadian aneh di dalam lorong sekolah tersebut pada jam 3.00 pagi pada 1 Oktober lalu tepat beberapa minggu sebelum perayaan Hallowen di sekolah itu.
Beberapa kejadian aneh tersebut seperti loker bergoncang, kertas beterbangan, pintu dibanting dan penanda plastik di lantai terhempas tanpa seorang pun telihat di area tersebut.
Ketika pertama kali melihat video tersebut, Wakil Kepala Sekolah Deerpark, Aaron Wolfe mengirimkan video tersebut kepada Kevin Barry tanpa habis pikir apa penyebab kejadian aneh itu.
“Kita tidak dapat memahami kejadiannya, dan kalau hal tersebut adalah sebuah prank, berarti prank itu dibuat secara sempurna,” kata Wolfe.
Wolfe bergabung ke sekolah tersebut tahun lalu dan staff sekolah memberitahukan padanya kejadian-kejadian aneh yang pernah terjadi di masa lalu di sepanjang lorong sekolah itu yang tekadang berhawa sangat dingin dan sering terdengar suara tangisan.
“Banyak orang menghubungi kami dan bercerita tetang sekolah kami ada penunggunya,” jelasnya.
Sangat beruntung sekolah tidak memiliki cerita masa lalu yang menyeramkan yang dapat memicu aktifitas paranormal.
“Sekolah kami dibangun di area yang diketahui sebagai Green Gallows, yang pada abad 19 menjadi tempat hukuman gantung bagi para penjahat. Kita baru saja mengetahuinya setelah kejadian aneh di sekolah kami. Sebuah bar yang ada di dekat sekolah kami dulunya disebut Gallows,” kata Wolfe.
Seperti diketahui, kejadian aneh tersebut terjadi disaat sekolah akan melakukan kegiatan Halloween yang diberi judul ‘Fearpark’ dan kejadian aneh itu bisa saja merupakan bagian dari prank yang direncanakan.
Orang-orang berkata sekolah sengaja membuat video itu dengan cara menggunakan sebuah layar hijau atau juga mengedit video tersebut tetapi saya tahu sekolah kami tidak memiliki kemampuan itu.
Ada juga yang mengatakan kita menggunakan tali pancing.
Saya tidak paham saja bagaimana mungkin sebuah tali pancing bisa membuka loker sebab kunci loker tidak diputar gagangnya.
Selain itu, koridor sekolah berada di lantai dasar dan jendela di belakang loker tidak terbuka, namun bisa saja ada yang membuat prank.
Wolfe sendiri tidak percaya bahwa sekolahnya berpenunggu, namun Ia juga mengatakan tidak berani untuk berada di sekolah sampai malam hari apalagi berada di lorong tersebut.
Seorang paranormal telah mengontak pihak sekolah dan mengatakan bahwa sesuatu akan terjadi pada diri saya suatu hari nanti yang membuat saya percaya bahwa sekolah kami memang ada penunggunya.
ARD
Sumber: today.com