• Pemerintahan
  • Serba-Serbi
  • Fokus
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Sorotan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Tekno
Selasa, Maret 9, 2021
  • Login
  • Pemerintahan
  • Serba-Serbi
  • Fokus
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Sorotan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Tekno
No Result
View All Result
Koreri Trans Media
  • Pemerintahan
  • Serba-Serbi
  • Fokus
  • Hukum & Kriminal
  • Internasional
  • Sorotan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Tekno
No Result
View All Result
Koreri Trans Media
No Result
View All Result
Home Serba-Serbi

Pangdam Cenderawasih Ikuti Upacara Peringatan HUT ke 75 TNI Secara Virtual

6 Oktober 2020
Di Serba-Serbi
0
Share on FacebookShare on Twitter

Koreri.com, Jayapura – Bertempat di ruang bina Yudha Makodam XVII/Cenderawasih, Pangdam Mayjen TNI Herman Asaribab bersama Pejabat Forkopimda Provinsi Papua serta undangan lainnya mengikuti Upacara HUT ke 75 TNI secara virtual dari Istana Negara dengan Inspektur Upacara Presiden RI Joko Widodo, Senin (5/10/2020).

Dalam amanatnya, Presiden atas nama rakyat, bangsa dan negara menyampaikan ucapan selamat HUT TNI yang ke-75.

“Hari ulang tahun TNI ini bukan hanya dirayakan oleh anggota dan keluarga besar TNI di manapun berada, tetapi juga oleh segenap rakyat Indonesia,” ungkapnya.

Lanjut Presiden, perjalanan panjang TNI sejak perjuangan kemerdekaan hingga kini menunjukkan bahwa TNI adalah penjaga utama kedaulatan negara.

“Menjaga keutuhan wilayah NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa,” lanjutnya.

Dalam sejarah panjangnya, kontribusi TNI untuk bangsa dan negara bukan hanya melalui Operasi Militer untuk Perang atau OMP, Tetapi juga melalui Operasi Militer Selain Perang atau OMSP.

Melalui OMSP, TNI dengan sigap membantu rakyat yang sedang menghadapi bencana alam, termasuk dalam menghadapi pandemi Covid-19 sekarang ini.

“Oleh karena itu, atas nama rakyat Indonesia, saya menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada keluarga besar dan institusi TNI,” ucap Presiden.

Sebagai Panglima Tertinggi Tentara Nasional Indonesia, Presiden menaruh harapan besar dan selalu mendukung transformasi penguatan TNI.

Presiden juga sering katakan di berbagai kesempatan, bahwa dunia berubah dengan sangat cepat, dunia bergerak dengan sangat dinamis.

Untuk itu, transformasi organisasi TNI harus terus dilakukan sesuai dengan dinamika lingkungan strategis, dinamika ancaman, dan perkembangan teknologi militer.

Dijelaskan Presiden, sejak awal reformasi, telah banyak transformasi organisasi yang dilakukan untuk memastikan agar TNI mendukung secara tepat dengan kebutuhan konsolidasi demokrasi.

TNI juga bisa adaptif dengan perkembangan ancaman pasca perang dingin, terutama terhadap ancaman-ancanan non konvensional dan ancaman trans nasional serta mampu mengadopsi perkembangan teknologi militer terkini berbasis teknologi informasi, teknologi nano, dan teknologi automatisasi.

Dalam 5 tahun terakhir, rinci Presiden, TNI telah banyak melakukan transformasi organisasi secara signifikan dengan melakukan pembentukan satuan-satuan organisasi baru, seperti Divisi 3 Kostrad, Komando Operasi 3 Angkatan Udara, Armada 3 Angkatan Laut, Pasukan Marinir 3, 3 Komando Gabungan Wilayah Pertahanan, dan skuadron drone Angkatan Udara serta Satuan Siber TNI.

“Pembentukan satuan-satuan organisasi baru ini, merupakan bentuk komitmen Pemerintah untuk terus melakukan transformasi organisasi TNI agar TNI semakin kokoh dalam menjalankan perannya,” cetusnya.

TNI juga harus siap mengantisipasi karakter baru dalam pertempuran masa depan, seperti pertempuran yang mempunyai daya hancur lebih besar atau high level of destruction, pertempuran yang berjalan lebih singkat dalam menentukan pemenang atau decisive battle, pertempuran hibrida yang menggabungkan berbagai taktik sekaligus, baik taktik konvensional dengan non konvensional, serta taktik lintas dimensi, baik sosial, politik maupun ekonomi.

“Untuk menguasai pertempuran tersebut, kita harus bersungguh-sungguh untuk mengubah kebijakan kita. Dari kebijakan belanja pertahanan, menjadi kebijakan investasi pertahanan, sehingga TNI akan mampu menjadi kekuatan perang modern yang mengikuti perkembangan teknologi termaju,” tandasnya.

Dan tak kalah pentingnya untuk membangun sinergitas antar korps, antar matra, antar instansi, serta antara TNI dan Polri.

“Oleh karena itu, TNI harus profesional, terdidik dan terlatih,” pungkasnya.

Diakhir amanatnya, Presiden RI secara khusus mengucapkan terima kasih kepada para prajurit TNI yang selalu siap memenuhi panggilan tugas, yang setia mengawal Pancasila, NKRI, UUD 1945 dan Bineka Tunggal Ika, yang dengan penuh kesungguhan bertugas di daerah pedalaman, di wilayah perbatasan, di wilayah terpencil, di pulau-pulau terdepan, dan yang bertugas di luar negeri sebagai Pasukan Pemelihara Perdamaian.

Presiden juga menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada prajurit TNI yang selalu berada di garda terdepan dalam misi kemanusiaan, seperti dalam penanganan korban bencana alam dan kebakaran hutan, penanganan dampak pandemi Covid-19, baik dalam mendisiplinkan penerapan protokol kesehatan maupun dalam perawatan di rumah sakit TNI.

“Pegang teguh amanat Sapta Marga dan Sumpah Prajurit. Jagalah terus kemanunggalan TNI dengan rakyat. Jadikanlah sinergi sebagai kekuatan membangun Negeri, membawa Indonesia menjadi negara maju,”pungkas Presiden Jokowi.

Setelah pelaksanaan Upacara HUT ke-75 TNI, Presiden RI Joko Widodo secara virtual melaksanakan komunikasi dengan prajurit TNI yang sedang melaksanakan tugas negara baik di dalam ataupun di luar negeri.

VER

Berita Terkait

Pelaku Penembakan Prajurit TNI di Papua Harus Segera Ditangkap

OPINI : Sekda Papua Dance Flassy Kapan Dilantik ?

7 Februari 2021

Sekertaris Daerah merupakan salah satu jabatan yang sangat penting didalam pemerintahan. Sekertaris Daerah memiliki tugas utama membantu pimpinan daerah dalam...

Kapolda Papua Hadiri Pelantikan Kapolri Secara Virtual

Kapolda Papua Hadiri Pelantikan Kapolri Secara Virtual

27 Januari 2021

Koreri.com, Jayapura – Bertempat di Aula Rastra Samara Polda Papua, Rabu (27/1/2021), Kapolda Irjen Pol. Drs. Paulus Waterpauw menghadiri upacara...

Ketua PHDI Papua Dukung Penunjukan Calon Tunggal Kapolri

Ketua PHDI Papua Dukung Penunjukan Calon Tunggal Kapolri

15 Januari 2021

Koreri.com, Jayapura – Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Provinsi Papua I Komang A. Wardana, SE, MM mendukung penuh penunjukan...

HUT TNI ke 75, Ini Pesan Presiden ke Personel di Batas RI-PNG

6 Oktober 2020

Koreri.com, Jayapura - Peringatan HUT TNI ke 75 di batas negara RI - PNG turut mendapat perhatian dari Presiden RI...

Jelang HUT TNI, Kodam Cenderawasih Gelar Pangdam Cup U 12-14

Jelang HUT TNI, Kodam Cenderawasih Gelar Pangdam Cup U 12-14

10 September 2020

Koreri.com, Jayapura - Dalam rangka HUT Ke-75 TNI, Kodam XVII/Cenderawasih kembali menggelar turnamen sepak bola U 12-14. Turnamen ini memperebutkan...

Presiden RI Pimpin Upacara HUT Bhayangkara ke 74

Presiden RI Pimpin Upacara HUT Bhayangkara ke 74

1 Juli 2020

Koreri.com, Jayapura – Bertempat di aula Rastra Samara Polda Papua, Rabu (1/7/2020), telah dilaksanakan upacara memperingati HUT Bhayangkara yang ke...

Berita Selanjutnya

Jaga Kesehatan Anggota, Pendam Cenderawasih Lakukan Fogging

Rekomendasi

PBVSI Papua Gelar Rapat Evaluasi Persiapan Atlet Volly PON XX

PBVSI Papua Gelar Rapat Evaluasi Persiapan Atlet Volly PON XX

1 tahun ago
1 Anggota KKB Wilayah Yambi Kembali ke NKRI

1 Anggota KKB Wilayah Yambi Kembali ke NKRI

9 bulan ago

Populer

  • Tim Gabungan Masih Dalami Terbakarnya Kapal Fajar Baru 8

    Tim Gabungan Masih Dalami Terbakarnya Kapal Fajar Baru 8

    18 shares
    Share 7 Tweet 5
  • Kinerja Pimpinan OPD Disorot, Bupati Diminta Lakukan Evaluasi Total

    22 shares
    Share 9 Tweet 6
  • Menuju Tambrauw 01, Bonepay Tunggu Hasil Revisi UU Pilkada

    18 shares
    Share 7 Tweet 5
  • Aksi Curang Warnai Gelaran Pilkades Kamatubun-Seira Tanimbar

    8 shares
    Share 3 Tweet 2
  • Air Mata Haru Komjen Paulus Waterpauw Saat Tinggalkan Mapolda Papua

    3 shares
    Share 1 Tweet 1
Koreri Trans Media

© 2017-2021 Koreri.com
All Rights Reserved

Navigate Site

  • Redaksi
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer

Follow Us

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Internasional
  • Fokus
  • Serba-Serbi
  • Fokus
  • Serba-Serbi
  • Pemerintahan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Hukum & Kriminal
  • Olahraga
  • Tekno

© 2017-2021 Koreri.com
All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In