as
as

Masuki Musim Penghujan, BMW Imbau Warga Kota Ambon Waspada Bencana

IMG 20220630 WA0011

Koreri.com, Ambon – Memasuki musim penghujan di Provinsi Maluku dengan intensitas tinggi lebih khususnya di Kota Ambon hingga menyebabkan banjir dimana-mana turut menjadi perhatian sejumlah kalangan.

Kepada media ini, Rabu (29/6/2022) Bung Michael Wattimena (BMW) menghimbau warga masyarakat di Kota Ambon untuk mewaspadai cuaca di musim penghujan ini.

“Saya ingin menyapa warga Kota Ambon yang sangat beta cintai, tolonglah untuk waspada dengan keadaan cuaca di musim penghujan ini. Mari katong belajar dari pengalaman di tahun-tahun sebelumnya dimana curah hujan begitu tinggi hingga mengakibatkan terjadinya bencana,” imbaunya.

Sebagai orang basudara yang sangat perhatian untuk warga kota Ambon, BMW meminta siapapun mereka yang tinggal dibantaran sungai dan lereng bukit untuk selalu waspada.

Diakui BMW, dirinya merasa peduli terhadap warga Kota Ambon hingga tak ingin musibah bencana banjir dan tanah longsor kembali menimpa seperti ditahun-tahun sebelumnya.

“Beta harap warga terus berhati-hati, kiranya barang-barang penting disimpan ditempat aman dan warga selalu siap siaga. Bagi warga kota Ambon yang tinggal di lereng bukit, juga mesti penuh kewaspadaan. Apalagi akibat hujan terus-menerus dan berkepanjangan, maka mesti berhati-hati dengan longsor. Atau kalau boleh untuk sementara mengungsi di tempat yang aman agar dapat terlindungi,” pintanya.

Untuk diketahui, akibat curah hujan yang tinggi dan membanjiri Kota Ambon menyebabkan terjadinya longsor di kawasan Batu Meja dan menimpah salah satu rumah warga.

Atas kejadian itu, BMW menyampaikan rasa duka cita yang mendalam bagi keluarga yang mengalami bencana.

“Saya berharap warga tetap tabah dan terus berdoa agar Tuhan tetap menjaga dan melindungi kita semua,” tandasnya.

BMW, tak lupa mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga alam ini.

“Marilah kita jaga alam ini, buanglah sampah pada tempatnya dan janganlah menebang pohon yang dilarang agar tidak terjadi reboisasi dan sebaliknya mari kita lakukan penanaman pohon. Juga yang tak kalah penting yaitu harus hidup sehat di musim penghujan agar terhindar dari berbagai penyakit,” tandasnya.

JFL

as

as