as
as

Masyarakat Papua Diimbau Tak Terprovokasi Pasca KPK Tangkap Lukas Enembe

IMG 20230107 WA0027
Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol. Benny Ady Prabowo

Koreri.com, Jayapura – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia akhirnya menangkap Gubernur Papua, Lukas Enembe, tersangka gratifikasi Rp1 Miliar di Kota Jayapura, Selasa (10/1/2022) siang.

Informasi yang diperoleh media ini, Lukas Enembe langsung diterbangkan ke Jakarta melalui Manado menggunakan pesawat jet AU PK-RAW.

as

Terkait penangkapan tersebut, Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol. Benny Ady Prabowo, mengimbau warga masyarakat Papua agar tidak terprovokasi dengan isu yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas.

“Infonya demikian teman-teman, agar bantu beritakan untuk masyarakat tidak terprovokasi dengan isu-isu yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas,” pintanya melalui pesan di WAG, Selasa (10/1/2023) siang.

Imbauan yang sama juga disampaikan Humas Polresta Jayapura Kota pasca penangkapan Tersangka Lukas Enembe oleh KPK.

“Rekans di group, kami harap tetap waspada pasca evakuasi LE, mohon diupdate situasi terakhir sekitar di group biar rekans yg lain bs monitor,… Jaga keselamatan, siagakan Call Centre Kantor Kepolisian, bila terjadi gangguan Kamtibmas agar segera menghubungi pihak Kepolisian,” demikian pernyataan yang dikutip melalui grup FB Lintas Kejadian Kota Jayapura (LKKJ), Selasa (10/1/2023) siang.

Sebelumnya, tersebar berita tim KPK menangkap tersangka Gubernur Lukas Enembe bersama Ketua DPRD Kabupaten Tolikara, Sony Wanimbo.

Pengacara tersangka Lukas Enembe, Aloysius Renwarin, saat dikonfirmasi Koreri.com belum memastikan informasi tersebut dan segera mengecek kebenarannya di Mako Brimob Kotaraja.

“Iya ade, sekarang lagi menuju Mako Brimob untuk cek ini (penangkapan tersangka Lukas Enembe),” kata Aloysius Renwarin via telepon.

Informasi situasi terkini yang beredar, massa pendukung Gubernur Lukas Enembe sudah membuat aksi protes di traffic light depan Mako Brimob Kotaraja Jayapura.

Begitu pula kondisi terkini di areal Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua yang dilaporkan memanas menyusul sejumlah simpatisan Lukas Enembe melakukan aksi protes dengan membawa busur panah hingga batu.

EHO

as