as
as

Disnaker Biak Numfor Buka Pendaftaran Magang ke Jepang

ilsutrasi 1

Koreri.com, Biak (18/9) – Dinas Tenaga kerja (Disnaker) Kabupaten Biak Numfor, Papua kembali membuka pendaftaran tenaga kerja magang ke Jepang yang ditujukan bagi lulusan SMA/ SMK dan sederajat.

Iwan Is Mulyanto AP selaku Kepala Disnaker Biak Numfor, menyebutkan bahwa tes calon peserta kerja magang ke Jepang akan berlangsung dari 25 – 29 September 2017.

Kata Iwan lebih lanjut, persyaratan yang diperlukan adalah lulusan SMA/ SMK dan sederajat dan berusia antara 19 tahun 6 bulan sampai 26 tahun pada saat pelaksanaan seleksi.

“Lulusan teknik mesin, otomotif, listrik, bangunan dengan usia minimal 18 tahun dengan melengkapi foto kopi KTP atau identitas lain,” katanya.

Ia juga menyampaikan bahwa penerimaan tenaga magang ke Jepang terbuka untuk umum baik Papua maupun Non-Papua.

Materi tes yang disiapkan untuk proses seleksi adalah tes akademis dan jasmani diantaranya adalah tes matematika dasar, kesamaptaan, lari sepanjang tiga kilometer selama 15 menit, Bahasa Jepang, serta tes kemampuan akademis.

“Tempat pendaftaran di Disnaker setiap jam kerja, ya bagi yang berminat dapat menghubungi panitia penerimaan,” ujarnya.

Berdasarkan data yang dimiliki, jumlah pelamar tenaga kerja magang ke Jepang yang sudah terdaftar adalah sekitar 300 peserta.

MP

as