as
as
as

KFO DPR-PB Minta Kemendagri Jangan Persulit SK Waket IV

George Dedaida S.Hut M.Si
Ketua Fraksi Otsus DPR Papua Barat George Karel Dedaida, S.Hut., M.Si / Foto : KENN

Koreri.com, Manokwari – Terkait lamanya proses Surat Keputusan (SK) jabatan Wakil Ketua IV, Ketua fraksi otsus Dewan Perwakilan Rakyat Papua Barat (KFO DPR-PB) angkat bicara.

Kepada wartawan di Manokwari, Jumat (9/9/2022) Ketua Fraksi Otsus DPR Papua Barat George Karel Dedaida, S.Hut., M.Si meminta Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) jangan persulit pengurusan SK unsur pimpinan dewan dari fraksi otsus itu.

as

Dikatakan George bahwa sesuai prosedur konstitusi perundang-undangan terkait pengisian kursi Wakil Ketua IV sudah dilaksanakan mulai dari tahapan pemilihan, penetapan, proses pengusulan dari ketua fraksi ke ketua DPR-PB, selanjutnya ke Gubernur dan Mendagri.

“Tahapan pengusulan Saudara Cartenz Malibela  sudah berjalan 3 bulan lalu, kami berharap pemerintah pusat (kemendagri) kooperatif dan jangan persulit pengurusan SK Wakil Ketua IV dari fraksi otsus,” tegas George Dedaida kepada media ini melalui telpon celulernya, Jumat (9/9/2022).

Dijelaskan Dedaida, ketika sudah ada SK Wakil Ketua IV maka DPR Papua Barat segera membahas jadwal pelantikan.

“Ketika ada unsur pimpinan dewan dari fraksi otsus ini sudah dilantik maka sebagai daya dobrak bagi fraksi otsus mendorong hal-hal menyangkut kemaslahatan masyarakat adat yang didorong melalui parlemen,” sahutnya.

George berharap, pada saat paripurna penetapan APBD Perubahan tahun 2022, kursi Wakil Ketua IV DPR Papua Barat sudah terisi.

KENN

as

as