Koreri.com, Jayapura (22/10) – Dua anggota Brimob yang tertembak dalam kontak senjata dengan kelompok kriminal bersenjata di Tembagapura, Papua pada Sabtu (21/10) yakni Brigpol Mudafol dan Bharada Alwin telah dievakuasi ke Jakarta untuk mendapat perawatan intensif di RS Polri Kramatjati.
“Walaupun kondisinya stabil, tetap akan diperiksa lebih lanjut mengingat luka tembak yang dideritanya,” ujar Kapolres Mimika AKBP Victor Mackbon, Minggu.
Menurut AKBP Mackbon, kedua anggota Brimob itu telah dievakuasi melalui Bandara Timika pada Minggu (22/10).
Ia juga menegaskan bahwa Brimob akan terus melakukan pengejaran untuk menangkap para pelaku penembakan yang diduga dilakukan oleh kelompok Sabinus Waker walaupun terkendala kondisi alam yang cukup berat.
MP