Koreri.com, Jayapura – PB PON dan Disorda Papua kini menjadi sorotan menyusul munculnya sejumlah persoalan terkait kesiapan tuan rumah sebagai penyelenggara Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun depan.
Bahkan kini keduanya malah saling melempar tanggung jawab.
“Dalam peninjauan kami ketika ditanya pengelola lapangan Mandala, GOR Cenderawasih maupun sidak ke Sekretariat PB PON ketika ditanya mengenai kesiapan acara dimaksud jawabannya malah saling melempar tanggung jawab,” demikian pernyataan Sekretaris Komisi V DPR Papua Natan Pahabol seusai meninjau sejumlah venue PON XX di Kota Jayapura, Kamis (4/7/2019)
Diantaranya, Lapangan Mandala, GOR Cenderawasih dan lapangan tenis di di kawasan Kantor Wali Kota Jayapura.
“Kalau ada yang saling lempar tanggung jawab itu berarti orangnya tidak jelas, pekerjaannya tidak jelas, dan arahnya pun tidak jelas. Kita harus ada pada komando,” kecamnya.
Pahabol juga pada kesempatan itu mengingatkan semua pihak tidak menjadikan momen ini sebagai peluang bisnis untuk meraup keuntungan.
“Tetapi mari kita bersama-sama jalankan misi besar dari Gubernur yaitu sukseskan PON XX tahun 2020 di Papua,” tukasnya.
VMT