as
as

Peduli Kemanusiaan Mosbar, Legislator Ini Serahkan Bantuan Bama

IMG 20210721 WA0000
Anggota DPR Papua Barat Syamsudin Seknun,S.Sos.,S.H.,M.H menyerahkan bantuan bahan makanan kepada Kepala Distrik Moskona Barat di Bintuni, Rabu (21/7/2021).(Foto : KENN)

Koreri.com,Bintuni– Legislator Papua Barat Syamsudin Seknun,S.Sos.,S.H.,M.H menyerahkan bantuan bahan makan kepada masyarakat distrik Moskona Barat (Mosbar), Kabupaten Teluk Bintuni, Rabu (21/7/2021).

Hal ini sebagai bentuk kepedulian anggota DPR Papua Barat kepada masyarakat Moskona Barat yang mengungsi ke Kota Bintuni akibat penyerangan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kampung Meyerga, Distrik Moskona Barat, Jumat (16/7/2021) pekan lalu.

Warga Moskona Barat yang mengungsi ke Kota Bintuni sebanyak 56 kepala keluarga dan terpencar menginap di keluarganya.

Anggota DPR Papua Barat Syamsudin Seknun bersama anggota Resmob Satreskrim Polres Teluk Bintuni dan Lurah Bintuni Barat Mozzad Elkana Kindewara serta pemuda langsung mendatangi tempat tinggal masing-masing pengungsi untuk menyerahkan bantuan tersebut.

Bertepatan dengan agenda reses II tahun 2021, anggota fraksi NasDem DPR Papua Barat ini meluangkan waktu bertemu masyarakat yang mengungsi akibat penyerangan kelompok kriminal bersenjata.

Kepala kampung Meyohda, Martinus Orocomna Mengatakan pemberian bahan makanan ini merupakan bantuan pertama dari wakil rakyat maupun pemerintah daerah, selain anggota Resmob Polres Teluk Bintuni bersama Lurah Bintuni Barat.

“Kami berterima kasih kepada Pak Dewan Syamsudin Seknun yang sudah memberikan bantuan kepada kami, selama ini belum ada dari siapa pun, anggota DPR atau pemerintah daerah,” ucap Martinus Orocomna.

Orocomna menuturkan bahwa dengan bantuan sembako yang diberikan dapat membantu masyarakat korban kemanusiaan ini menyambung hidup mereka.

Dijelaskan Martinus bahwa saat kejadian masyarakat keluar dari kampung hanya dengan pakaian satu pasang di badan, Dia berharap ada perhatian pemerintah kepada mereka.

Dalam keterangan persnya kepada wartawan di Bintuni, Rabu (21/7/2021) mengatakan, turut prihatin dengan kejadian yang dialami Masyarakat Teluk Bintuni di Moskona Barat ini.

“Sehingga melalui kesempatan ini saya merasa terpanggil untuk memberikan bahan makan berupa sembako kepada mereka untuk makan di Kota Bintuni ini,” kata Syamsudin kepada wartawan, Rabu siang.

Sase sapaan akrab Syamsudin Seknun mengharapkan masyarakat Moskona Barat dapat kembali ke kampung halamannya dan mereka juga menginginkan demikian, namun situasi setempat harus aman serta kondusif dari serangan KKB.

“Saya sudah bilang ke Kapolres bahwa jika masyarakat Moskona Barat kembali, boleh saja kita urus bersama namun wilayah setempat aman kondusif dulu baru mereka kembali,” ujarnya.

Legislator muda asal partai NasDem yang tidak asing di Papua Barat itu mengapresiasi anggota Resmob Satreskrim Polres Teluk Bintuni yang sudah membantu membagikan sembako kepada masyarakat Moskona Barat di Kota Bintuni.

Kapolres Teluk Bintuni AKBP Hans Irawan Rahmatulloh,S.I.K didampingi Kasat Reskrim AKP Junaidy Athonius Weken,S.I.K turut hadir dalam penyerahan sembako tersebut.

Paket bahan makanan yang diberikan berupa beras, Supermi, air mineral, minyak goreng, bumbu dapur, susu, gula, kopi dan teh.

KENN

as