as
as

DPC Hanura Kota Sorong Buka Pendaftaran Paslon Wali Kota Sorong Selama 1 Minggu

DPC Hanura Sorong Buka Pebndaftara

Koreri.com, Sorong – Dewan Pengurus Cabang Partai Hati Nurani Rakyat (DPC Hanura) Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya resmi membuka pendaftaran pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sorong periode 2024-2029.

Sebelumnya DPD Partai Hanura Provinsi Papua Barat Daya telah membuka pendaftaran Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat daya yang sedang berjalan.

Ketua Tim Penjaringan Pencalonan kepala daerah partai Hanura Provinsi PBD Matheos E.Selanno,S.T.,M.M dalam keterangan tertulisnya yang diterima koreri.com, Rabu (24/4/2024) mengatakan pendaftaran pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sorong berlangsung selama 1 minggu.

“Secara resmi DPC Hanura Kota Sorong akan membuka pendaftaran calon wali kota dan wakil wali kota sorong mulai hari jumat 26 april sampai dengan hari jumat 3 mei 2024 setiap hari mulai jam 10.00 sd jam 16.00 wit,” jelas Matheos E. Selanno didampingi Ketua DPC Hanura Kota Sorong Roni

Lebih lanjut dijelaskan Selanno, partai Hanura mempersilahkan semua kandidat calon kepala daerah khususnya balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang mau bertarung dalam pilkada november 2024 untuk menggunakan kesempatan ini sebaik mungkin.

Tempat pendaftaran di sekretariat DPC Hanura Kota Sorong, jalan baru kompleks pasar bersama. Untuk pengambilan formulir dapat diwakilkan dengan membawa surat mandat,,tetapi saat pengembalian formulir wajib kandidat hadir langsung mengembalikan formulir tersebut.

“Kita Hanura membuka pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota sorong ini sesuai perintah ketua umum DPP Partai Hanura Oesma Sapta Odang dan instruksi DPD Partai Hanura Papua Barat Daya,” ungkapnya.

Setelah pendaftaran akan dilakukan verivikasi berkas selanjutnya ada fit and propert test dan survey elektabilitas untuk menentukan calon yang layak diusung pada pilkada yang akan datang.

Sebagaimana diketahui Hanura Kota Sorong pada pemilu 2024 berhasil meraih 2 kursi di DPRD Kota Sorong. dari 2 kursi ini belum bisa mengusung sendiri calon walikota dan wakil walikota tetapi harus berkoalisi dengan partai lain, Hanura akan menjalin komunikasi dengan partai pengusung agar calon yang direkomendasikan memenuhi syarat 20 persen.

Hanura terbuka kepada siapapun yang mau mendaftar.

“Keputusan akhir tergantung elektabilitas yang bersangkutan dan hasil fit and propertest,” pungkasnya.

KENN

as